Terungkap, Bagus Kahfi Langsung Telepon Sang Kembaran Usai Derita Cedera Parah

By Mukhammad Najmul Ula, Minggu, 5 Juli 2020 | 17:05 WIB
Bagus Kahfi

"Waktu itu saya lagi nonton, lagi live streaming, langsung lihat, kasihan sekali," ujar Bagas, dikutip dari kanal Youtube Yussa Nugraha (3/7/2020).

"Shock lah, dia langsung kesakitan, pastinya sedih, semuanya sedih," tambah Bagas.

Bagas mengungkapkan, Bagus Kahfi langsung menelepon dirinya usai mengalami cedera tersebut.

"Apalagi dia langsung telepon saya seteleh itu," ungkap Bagas.

Bagus pun memutuskan bertahan di Inggris semasa pandemi virus corona atau Covid-19 demi memulihkan cedera parah tersebut.

Di Inggris, Bagus Kahfi menjalani perawatan di Lewin Clinic.

"Mungkin sekarang sudah berapa persen, sudah bisa jalan tidak pakai tongkat," ujar Bagas lagi.

Pada Mei lalu, Bagus Kahfi menyatakan masih harus absen dari lapangan hijau hingga delapan bulan mendatang.

Itu artinya, Bagus Kahfi masih berkesempatan tampil di Piala Dunia U-20 2021 yang diselenggarakan di Indonesia.

Baca Juga: Piala Asia U-19 2020 - Bintang Kamboja Sebut Kualitas Indonesia di Bawah Uzbekistan dan Iran