Alfred Riedl Dikenang sebagai Pesepak Bola Terbaik Austria pada Masanya

By Mukhammad Najmul Ula, Rabu, 9 September 2020 | 15:22 WIB
Mantan pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl.

Baca Juga: Alfred Riedl Masih Jadi Pelatih Timnas Indonesia Tersukses dalam Satu Dekade Terakhir

Saat mendengar kabar kepergian Riedl, Presiden PSSI-nya Austria (OFB), Leo Windtner, langsung memberi ucapan bela sungkawa.

Torehannya bersama klub Belgia di atas membuat nama Riedl akan dikenang dengan bangga di Austria.

"Alfred Riedl merupakan pemain terbaik Austria pada masanya," kenang Windtner seperti dikutip Kurier (8/9/2020).

"Dia juga pernah bermain bersama tim nasional Austria," lanjutnya.

"Dia melakukan pekerjaan hebat sebagai pelatih di luar negeri," tandasnya.

Kesuksesan Riedl sebagai pelatih barangkali paling dirasakan di Vietnam dan Indonesia.

Bersama Vietnam, Riedl berhasil mempersembahkan runner-up Piala Tiger (kini AFF) 1998, medal perak SEA GAmes 1999, 2003, dan 2005, serta menembus perempatfinal Piala Asia 2007.

Bersama Indonesia, Riedl juga sukses membawa tim Garuda meraih posisi runner-up di Piala AFF 2010 dan 2016.

"Jadi, atas nama OFB, saya mengucapkan terima kasih kepada Riedl, untuk apa yang dilakukannya terhadap sepak bola Austria," pungkas Windtner.

Baca Juga: Pesan Menyentuh Ahmad Bustomi Usai Dengar Alfred Riedl Meninggal Dunia