Bisa Tiru Malaysia, Timnas Indonesia U-19 Punya Peluang Besar Tampil di SEA Games 2021

By Najmul Ula, Selasa, 19 Januari 2021 | 15:15 WIB
Asisten pelatih timnas Indonesia U-19, Nova Arianto.

Timnas Malaysia U-19 sejatinya akan bermain di Piala Asia U-19 pada Maret 2021 mendatang, tetapi turnamen itu dibatalkan oleh AFC.

Sementara itu, asisten pelatih timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, juga mewacanakan langkah serupa.

"Kalau kemungkinan tampil di SEA Games 2021 masih terbuka lebar," ucap Nova kepada BolaSport.com (19/1/2021).

Menurut Nova, keputusan tersebut perlu memperhatikan nasib Bagas Kaffa dan kawan-kawan di kompetisi.

"Kami lihat nanti perkembangan pemain timnas U-19 Indonesia di kompetisi," ujarnya.

Saat ini, kompetisi Liga 1 dan Liga 2 musim 2020 berada di ujung tanduk.

Komite eksekutif PSSI akan menggelar rapat pada Rabu (20/1/2021) besok untuk menentukan nasib Liga 1 dan Liga 2.

Apabila Liga 1 bisa digelar pada 2021, para pemain yang sudah dipoles Shin Tae-Yong bisa bermain di kompetisi untuk mematangkan diri.

Shin Tae-Yong sendiri sudah mendesak agar Liga 1 dan Liga 2 segera digulirkan demi mendukung agenda timnas Indonesia.

"Karena melalui kompetisi resmi, pemain akan mendapatkan atmosfer pertandingan. Serta ujung kompetisi itu timnas," tegas Shin (14/1/2021).

Shin Tae-Yong sebenarnya sudah menggelar pemusatan latihan timnas U-22 yang dipersiapkan untuk SEA Games 2021, Desember 2020 silam.

Baca Juga: Terinspirasi dari Neville dan Beckham, Ismed Sofyan Hobi Kirim Umpan Silang Apik di Persija