Ingin Kompetisi Segera Bergulir, Shin Tae-yong Sarankan Liga 1 Tiru K-League

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 12 Februari 2021 | 05:00 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai pemusatan latihan skuat Garuda jelang SEA Games 2021, 10 Februari 2021

Baca Juga: Dapat Undangan dari UEA, PSSI Berencana Kirim Timnas Indonesia TC ke Dubai

"Mungkin kerja sama bisa dibicarakan lebih baik lagi dengan Kapolri agar cepat berjalan liganya," imbuhnya.

Shin Tae-yong pun memberikan sedikit masukan kepada PT LIB dan PSSI.

Juru taktik berusia 51 tahun itu menyarankan agar Liga 1 meniru cara Korea Selatan menjalankan kompetisi di tengah pandemi Covid-19.

"Mungkin bisa seperti Liga Korea Selatan, pertamanya tanpa penonton lama-lama penontonnya 25% saja masuk," tuturnya.

Shin Tae-yong sendiri berharap akan ada kabar baik dalam waktu dekat.

"Jadi semoga liga cepat bergulir," tutupnya.

Baca Juga: Termasuk Top Scorer SEA Games 2019, 4 Pemain Terancam Dicoret Shin Tae-yong