Arema FC Terpuruk di Tangan Pelatih Lokal, Eks Gelandang Montenegro Siap Melatih di Indonesia

By Najmul Ula, Sabtu, 27 Maret 2021 | 11:20 WIB
Gelandang asal Montenegro, Srdjan Lopicic merayakan gol pertama Arema ke gawang Bhayangkara Surabaya

Pada laga pertama, Arema FC hanya meraih satu poin saat melawan Persikabo 1973 berkat gol beruntung Dendi Santoso.

Pada laga kedua, Arema FC justru menelan kekalahan 1-2 dari Barito Putera.

Arema FC kini terjerembab di posisi ketiga Grup A Piala Menpora 2021 dengan raihan satu poin, berselisih tiga poin dari pemuncak klasemen PSIS Semarang.

Skuat Singo Edan saat ini ditangani oleh Kuncoro, pelatih lokal yang menggantikan pelatih asal Brasil, Carlos Oliveira.

Lopicic sendiri tak menutup kemungkinan untuk melatih klub Indonesia.

"Soal itu kita lihat di masa yang akan datang," tuturnya.

"Saya pasti ingin melatih tim Indonesia, tapi harus belajar dulu dan perbanyak pengalaman, ya pelan-pelan saja," tambahnya.

Lopicic bisa mengikuti jejak eks pemain Montenegro lainnya, Miljan Radovic, yang melatih mantan klubnya di Indonesia.