Malah Jadi Komentator di Korea, PSSI Tegas Minta Shin Tae-yong Prioritaskan Timnas Indonesia

By Najmul Ula, Selasa, 20 Juli 2021 | 09:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers jelang laga melawan Thailand, Rabu (2/6/2021)

"Pada Olimpiade 2016, ia memimpin timnas Korsel ke babak perempat final untuk pertama kali dalam sejarah," tulis Joins.com (13/7/2021).

"Analisis dari pelatih Shin, yang juga pandai bicara, akan membuat momen menonton sepak bola lebih menyenangkan."

Timnas Korsel akan bertanding di tiga laga fase grup Olimpiade 2020 pada 22, 25, dan 25 Juli.

Jumlah laga tersebut akan bertambah jika timnas Korsel mampu menembus fase gugur, dengan laga final akan digelar pada 7 Agustus.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, tampak tak berkenan dengan pekerjaan baru Shin tersebut.

"Kami sedang menelusuri dan menanyakan ke Shin Tae-yong tentang kebenaran berita itu," ucap Yunus dikutip dari Kompas.com (20/7/2021).

"Rencananya 6 Agustus (Shin Tae-yong datang)," imbuhnya.