Shin Tae-yong Rilis Tulisan Analisis Timnas Korea, Kali Ini Tak Berbohong pada PSSI

By Najmul Ula, Kamis, 29 Juli 2021 | 04:30 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat wawancara bersama awak media sebelum berangkat ke Uni Emrat Arab (UEA), di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Minggu (16/5/2021).

"Itu tidak sepenuhnya benar, saya hanay menjadi penulis kolom," ucap Shin dikutip dari Hankook Ilbo (26/7/2021).

"Bukan jadi komentator saat pertandingan (Olimpiade 2020), saya sudah menjelaskan ke PSSI dan saya harap mereka mengerti keadaan saya," tambahnya.

Saat ini, timnas Korsel U-23 telah menyelesaikan fase Grup B Olimpiade 2020.

Dalam tiga laga, Korsel mampu memuncaki grup yang dihuni Selandia Baru, Rumania, dan Honduras dengan koleksi enam poin.

Korsel kalah dari Selandia Baru pada laga pertama, lalu memenagi dua laga terakhir melawan Rumania dan Honduras.

Kolom yang ditulis Shin Tae-yong kini bisa dibaca di media Korea Selatan, Joins.com

"Melihat situasi di Asian Games 2019 di Jakarta dan Palembang, mereka kesulitan di fase grup," tulis Shin di media tersebut (27/7/2021).

"Tapi pada akhirnya bisa meraih medali emas, para pemain kita dapat melakukannya (lagi)," tandasnya.