Tiga Calon Asisten Pelatih Sudah di Tangan, PSSI Ingin Tatap Muka dengan Shin Tae-yong

By Najmul Ula, Minggu, 22 Agustus 2021 | 15:47 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, berdiskusi dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, beserta staf terkait rencana menggelar TC timnas Indonesia untuk persiapan SEA Games 2021.

Shin Tae-yong tiba di Jakarta bersama asisten pelatih Choi In-cheol dan analis Kim Jong-jin.

Mengenai lowongan tiga asisten pelatih baru, Indra Sjafri mengungkap telah menerima tiga nama pengganti.

"Iya, sudah ada pengajuan asisten baru dari Coach Shin," ujar Indra kepada BolaSport.com (21/8/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 신태용 (@shintaeyong7777)

"Kan yang berhenti ada tiga orang, jadi yang diajukan itu juga ada tiga, untuk nama-namanya juga sudah ada," tambahnya.

Hanya saja, PSSI memilih menunggu bertemu tatap muka dengan Shin Tae-yong untuk membahas tiga nama baru tersebut.

Jika sesuai jadwal, Shin Tae-yong akan menghirup udara bebas pada Kamis (26/8/2021).

"Iya pastinya akan ada diskusi," ucap Indra.

"Kita menunggu karantina selesai dulu, baru akan kami bahas," tandasnya.