Perpanjang Kontrak hingga Usia 70 Tahun, Robert Alberts Ingin Jadikan Persib Seperti Ajax

By Najmul Ula, Senin, 30 Agustus 2021 | 16:59 WIB
Robert Alberts saat memperpanjang kontrak bersama Persib Bandung (28/8/2021).

BOLANAS.COM - Robert Alberts berambisi menjadikan Persib seperti Ajax dengan memperpanjang kontrak hingga tiga tahun.

Pelatih asal Belanda, Robert Alberts, baru saja memperpanjang masa bakti bersama Persib Bandung.

Pada Sabtu (28/8/2021), manajemen Persib Bandung memberikan kontrak baru kepada Robert Alberts hingga tiga tahun.

Itu berarti, Robert Alberts akan melewati usia 70 tahun saat mengakhiri kontraknya pada 2024 mendatang.

Baca Juga: Pekan Perdana Liga 1 2021/22 - Bukan Persita, Bhayangkara FC Puncaki Klasemen karena Abjad

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahyono, mengungkit prestasi Robert bersama Maung Bandung sebagai alasan pemberian kontrak baru.

Robert Alberts membawa Persib menuju peringkat keenam pada Liga 1 2019, lalu menjadi pemuncak klasemen Liga 1 2020 yang dibatalkan.

"Semoga kontrak baru ini bisa memberikan hasil yang terbaik bagi Persib," ujar Teddy (28/8/2021).

Baca Juga: Top Scorer Liga 1 2021/22 - Eks Persib Mengganas, Bhayangkara FC Jadi Raja di Pekan Perdana