Kutukan untuk Persib Berlanjut, Robert Alberts Sebut Pemain dalam Tekanan

By Nungki Nugroho, Selasa, 28 September 2021 | 12:18 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memberikan keterangan usai timnya kalah dari Persija Jakarta di final Piala Menpora 2021.

Hasil imbang ini juga mempertegas kutukan Persib ketika bersua Tira-Persikabo.

Maung Bandung selalu bermain imbang melawan Tira-Persikabo pada putaran pertama Liga 1 sejak edisi pertama 2017.

Pada 2017, Persib ditahan imbang 2-2 oleh Tira-Persikabo di Stadion Pakansari, Bogor.

Baca Juga: Lini Serang Melempem, Persib Bandung Ditahan Imbang Tira-Persikabo

Kemudian Persib bermain imbang 1-1 melawan Tira-Persikabo pada laga pembuka Liga 1 2018.

Hasil yang sama juga didapatkan Persib ketika bersua Tira-Persikabo pada gelaran Liga 1 2019.

Meski begitu, Persib masih belum terkalahkan dengan skuad Laskar Padjadjaran pada gelaran Liga 1.

Bahkan dua kemenangan dicatatkan Persib pada putaran kedua Liga 1 2017 dan 2018.

Robert Alberts yakin skuad Maung Bandung akan bangkit pada laga berikutnya di Liga 1 2021.

Persib dijadwalkan menghadapi PSM Makassar pada pekan keenam Liga 1 2021, Sabtu (2/10/2021).

Berikut hasil pertemuan Persib dan Tira-Persikabo di ajang Liga 1:

2017Tira-Persikabo 2-2 PersibPersib 3-1 Tira-Persikabo2018Persib 1-1 Tira-PersikaboTira-Persikabo 2-3 Persib2019Persib 1-1 Tira-PersikaboTira-Persikabo 1-1 Persib 2021Persib 0-0 Tira-Persikabo