Kekuatan Belum Stabil, PSM Dituntut Tembus Papan Atas Klasemen di Seri Ketiga

By Nungki Nugroho, Senin, 15 November 2021 | 13:15 WIB
Skuad PSM Makassar di Liga 1 2021.

Meski begitu, Syafril tetap optimistis dua pemain tersebut bisa diturunkan melawan PSS Sleman.

"Cedera tidak terlalu berat. Mudah-mudahan bisa diturunkan," ucapnya.

Sementara itu, Direktur Utama PSM Munafri Arifuddin menargetkan timnya bisa merangsek ke papan atas di seri ketiga Liga 1 2021.

Baca Juga: Senyum Manis Egy Maulana Vikri, Baru Gabung dan Akan Berpisah Lagi Hingga Semifinal Piala AFF

"Kita mau menjadi tim yang berada di papan atas, yang punya konsistensi," tutur pria yang akrab disapa Appi tersebut.

Saat ini PSM berada di peringkat ketujuh klasemen dengan torehan 16 poin.

Tim besutan Milomir Seslija mencatatkan empat kemenangan, empat kali imbang, dan tiga kekalahan dari 11 pertandingan.

PSM akan membuka seri ketiga dengan menghadapi PSS Sleman pada Kamis (18/11/2021).

Tidak sulit bagi PSM untuk menembus tiga besar mengingat mereka hanya berselisih empat angka.

Peringkat ketiga saat ini dihuni oleh Arema FC yang mengoleksi 20 poin.

Berikut jadwal PSM pada seri ketiga Liga 1 2021:

PSM Vs PSS (18/11/2021)PSIS Vs PSM (22/11/2021)PSM Vs Persipura (27/11/2021)Persela VS PSM (2/12/2021)PSM Vs Persija (7/12/2021)Persiraja Vs PSM (13/12/2021)PSM Vs Madura United (20/12/2021)Persebaya Vs PSM (24/12/2021)