Mulai Moncer Bersama Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam Dilirik Klub K-League Jeonbuk Hyundai

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 26 Juli 2022 | 13:18 WIB
Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam kembali bermain sebagai starter saat Ansan Greeners bertandang ke kandang Busan IPark di Stadion Busan Asiad, pada pekan ke-27 K-League 2, Senin (18/7/2022).

BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, dikabarkan masuk radar klub raksasa Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai.

Kabar mengejutkan datang dari Asnawi Mangkualam yang tengah masuk radar Jeonbuk Hyundai.

Rumor ini pertama kali disampaikan oleh jurnalis media Korea Selatan, Sport Chosun, Bolmanchan.

Jeonbuk Hyundai dikabarkan tengah mencari bek kanan baru.

Hal ini tak terlepas dari kepergian bek kanan mereka, Lee Yong.

Baca Juga: Aji Santoso Ungkap Biang Kerok Kekalahan Persebaya dari Persikabo 1973

Lee Yong sendiri memutuskan untuk meninggalkan Jeonbuk Hyundai secara tiba-tiba.

Kepergian Lee Yong langsung meninggalkan lubang di sisi kanan Jeonbuk Hyundai.

Sport Chosun melaporkan Jeobuk Hyundai langsung mencari bek kanan baru.

Nama Asanwi Mangkualam dikabarkan menjadi salah satu pemain yang masuk radar Jeonbuk Hyundai.

"Jeonbuk Hyundai sempat terpikir untuk merekrut Asnawi Mangkualam, setelah Lee Yong (bek kanan) keluar dari Jeonbuk Hyundai Motors secara tiba-tiba," kata Bolmanchan dilansir dari Sport Chosun yang diterjemahkan oleh @Kleague_id.

Jeonbuk Hyundai sendiri sebelumnya sempat mendatangkan pemain asal Thailand, Sasalak Haiprakhon.

Sasalak Haiprakhon didatangkan Jeonbuk Hyundai dengan status pinjaman dari Buriram United.

Asnawi memang sudah beberapa kali dirumorkan didekati oleh klub-klub K-League.

Baca Juga: Tampil Apik di Piala AFF Wanita U-18 2022, Timnas U-18 Putri Indonesia Langsung Diguyur Bonus Ratusan Juta

Penampilan Asnawi bersama Ansan Greeners saat ini memang tengah menanjak.

Asnawi dipercaya menjadi starter di empat laga terakhir Ansan Greeners.

Terbaru, Asnawi menjadi salah satu aktor penting di balik kemenangan Ansan Greeners atas Gimpo FC, Sabtu 23/7/2022).

Pemain berusia 22 tahun itu berhasil menyumbang satu gol untuk Ansan Greeners.

Berkat penampilan apiknya itu, Asnawi langsung masuk ke dalam best XI K-Lague 2 pekan ke-26.

Jeonbuk Hyundai sendiri perlu mengeluarkan dana untuk menebus Asnawi dari Ansan Greeners.

Pasalnya, Asnawi baru saja memperpanjang kontraknya bersama Ansan Greeners di awal musim ini.

Asnawi masih terikat kontrak dengan Ansan Greeners hingga tahun 2023 mendatang.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Pekan Pertama Liga 1 2022 - Madura United di Puncak, Juara Piala Presiden di Zona Degradasi