Kaki Kanan Arkhan Kaka Mematikan Seperti Haaland, Tapi Kepalanya Membuang 3 Peluang Sundulan saat Lawan UEA

By Najmul Ula, Kamis, 6 Oktober 2022 | 14:35 WIB
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra (kanan), sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 Oktober 2022.

Lantas pada laga melawan Uni Emirat Arab semalam, Arkhan membuktikan ia juga bisa membobol gawang tim lebih kuat.

Pada gol pertama, ia menunjukkan finishing brilian dengan menggunakan kaki kanan luar untuk menghindari tubuh kiper UEA yang terentang.

Pada gol kedua, Arkhan mendapatkan bola di muka kotak penalti untuk menghajarnya dengan punggung kaki.

Publik akan sulit percaya bahwa dua finishing di atas dapat dilakukan dengan level kepercayaan diri sangat tinggi oleh remaja 15 tahun di panggung Asia.

Dua gol tersebut juga berasal dari hanya dua shot on target saja, yang artinya Arkhan mempunyai efektivitas seperti Haaland.

Namun seiring berjalannya waktu publik harus sadar bahwa Arkhan hanyalah striker belia yang perlu melatih diri lebih keras.

Putra eks striker Purwanto Suwondo itu mendapatkan tiga peluang beruntun menggunakan kepala di sisa babak kedua.

Dari tiga peluang itu, tandukan pertama melambung di atas mistar dan dua tandukan terakhir mengarah lemah ke kiper.

Baca Juga: Arkhan Kaka Tajam nan Efektif, Timnas Indonesia U-17 Atasi Musuh Terberat dan Puncaki Grup Kualifikasi Piala Asia U-17

Sundulan pertama didapat dari umpan silang bertenaga, yang seharusnya mencukupi untuk dihantar ke jala UEA.

Dua sundulan terakhir didapat dari bola yang kehilangan power ketika tiba di kepala Arkhan, jadi dapat dimaklumi apabila sundulannya lemah.

Pelatih UEA Alberto Gonzales Cabot juga memuji Arkhan sebagai salah satu pemain terbaik Indonesia.

"Benar bila pemain Indonesia seperti kaptennya nomor 21 (Iqbal Gwijangge), striker nomor 8 (Arkhan Kaka), nomor 7 (Figo Dennis), dan nomor 11 (Riski Afrisal) punya kualitas bagus," puji Alberto.

"Mereka membuat perbedaan," sanjungnya.

Arkhan Kaka dapat menjadi striker andalan di level senior hanya jika mendapat pelatihan dan kompetisi berkualitas.

Baca Juga: Jadi Kandidat Pelatih Timnas U-20 Korea Selatan, Park Hang-seo Isyaratkan Pamit dari Vietnam usai Piala AFF 2022