Bantah Pernyataan PSSI, Bek FC Twente Masih Buka Peluang untuk Bela Timnas Indonesia

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 18 Oktober 2022 | 17:22 WIB
Pemain keturunan Indonesia yang bermain di FC Twente, Mees Hilgers

Akan tetapi, baru-baru ini Mees Hilgers membantah pernyataan Ketua Umum PSSI tersebut.

Mees Hilgers mengatakan orang tuanya tidak melarang dirinya membela timnas Indonesia.

"Media mengatakan orang tua saya tidak mengizinkan, tapi itu tidak benar," ungkap Mees Hilgers dilansir dari ELF Voetbal.

Pintu Mees Hilgers untuk timnas Indonesia sendiri masih terbuka lebar.

Baca Juga: Iwan Bule Mangkir dari Pemeriksaan Pakai Alasan Dampingi Presiden FIFA, Tak Ada Ketum PSSI Saat Infantino Jumpa Jokowi

Pemain berusia 21 tahun itu mengaku masih terbuka untuk mebela timnas Indonesia di masa depan.

"Saya masih terbuka untuk itu. Saya masih berusia 21 tahun," ujarnya.

Meski begitu, PSSI tampaknya akan mendapat saingan berat untuk mengamankan jasa Mees Hilgers.

Pasalnya, Mees Hilgers juga mendapat panggilan dari timnas Belanda U-21.

Pelatih Beland U-21, Erwin van de Looi sempat memanggil Mees Hilgers pada September 2022 lalu.

Mees Hilgers juga tercatat sudah menjalani debutnya bersama Belanda U-21 saat berhadapan denag Belgia U-21 dalam sebuah laga uji coba, (23/9/2022).

Pada laga itu Mees Hilgers tampil dari bangku cadangan dan bermain selama 45 menit.

Baca Juga: Jokowi Umumkan Tiga Poin Hasil Pertemuan dengan Presiden FIFA