Situasi Mulai Tak Kondusif dan Dapat Penolakan di Mana-mana, Arema FC Pertimbangkan Bubar

By Unggul Tan Ngasorake, Senin, 30 Januari 2023 | 11:51 WIB
Logo Arema FC.

Bus yang ditumpangi para pemain Arema FC ditimpuk batu oleh oknum suporter.

Terbaru, kantor Arema FC yang terletak di Jl Mayjen Panjaitan, dirusak oleh suporter.

Situasi tidak kondusif yang terjadi membuat manajemen Arema FC mulai mempertimbangkan diri untuk bubar.

Hal tersebut disampaikan oleh Komisaris PT. Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia ( PT. AABBI), Tatang Dwi Arfianto.

Baca Juga: TC Timnas U-20 Indonesia Lagi-lagi Rugikan Persija, Thomas Doll Kirim Pesan Tegas untuk Shin Tae-yong

"Tentu kami merespon atas insiden ini," kata Tatang Dwi Arfianto dilansir dari BolaSport.com, Senin (30/1/2023).

"Direksi dan manajemen berkumpul, membicarakan langkah berikutnya seperti apa."

"Tapi jika dirasa Arema FC ini dianggap mengganggu kondusifitas, tentu ada pertimbangan tersendiri terkait eksistensinya atau seperti apa."

"Tapi kami tetap menyerahkan kepada banyak pihak," imbuhnya.

Tatang mengatakan sejatinya manajemen Arema FC sudah mencoba bertanggung jawab atas Tragedi Kanjuruhan.

"Tapi kami tetap menyerahkan kepada banyak pihak," ujar Tatang.

"Upaya yang di tempuh dan dihadapi klub Arema FC pasca musibah Kanjuruhan sudah dilakukan." sambungnya.

Penampilan Arema FC di Liga 1 2022-2023 sendiri terus merosot.

Tim besutan Javier Roca itu tercatat belum pernah menang dalam empat laga terakhir.

Arema FC kini terlempar ke posisi sembilan klasemen sementara dengan koleksi 26 poin.

Baca Juga: Luis Milla Semringah, Rezaldi Hehanussa Perpanjang Daftar Alumni Timnas Indonesia 2017 di Persib

 

Tag