Bursa Transfer Liga 1 - Ramadhan Sananta Lewatkan Kompetisi Asia demi Tawaran Menggiurkan Persis Solo

By Najmul Ula, Kamis, 8 Juni 2023 | 13:43 WIB
Striker timnas Indonesia, Ramadhan Sananta, diperkenalkan sebagai pemain baru Persis Solo jelang Liga 1 2023/2024.

Persis Solo memperkenalkan Sananta sebagai pemain anyar pada Rabu (7/6/2023) kemarin.

Musim lalu, Persis cuma menempati peringkat 10 dengan 44 poin, berjarak 31 poin dari PSM!

Tawaran Persis terlihat jauh lebih menggiurkan ketimbang opsi perpanjangan kontrak dari PSM, jika melihat langkah Sananta.

"Tentunya ini keputusan yang sudah saya ambil sendiri, sangat senang bisa bergabung bersama Persis," ujar Sananta di laman resmi klub.

"Saya harus bekerja keras ke depannya dan semoga dapat memberikan hasil yang terbaik untuk diri sendiri dan juga tim," sambungnya.

Sananta dengan demikian hanya akan bermain di satu kompetisi pada musim depan, yaitu Liga 1 2023/24.

Adapun PSM, andai tak lolos Liga Champions Asia, sudah dijamin berpartisipasi di Piala AFC.

Striker berusia 20 tahun itu dapat langsung bergabung latihan pramusim Leonardo Medina usai tak dipanggil timnas Indonesia.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persis Solo Resmi Umumkan Bergabungnya Striker Timnas Indonesia

Sananta sempat viral karena meminta doa warga kampung halamannya untuk melawan Argentina, tetapi Shin Tae-yong tak memanggilnya.

Ia kini diproyeksikan bersaing dengan Fernando Rodriguez untuk menjadi striker utama Persis musim depan.

"Leo dan saya sudah berbincang dengan Sananta," ujar sporting director Edwin Klok.

"Ia sangat kuat, pergerakan yang bagus, penyelesaian akhir yang baik, dan visi bermain yang luar biasa."

Jika ia bisa meneruskan ketajamannya di Liga 1 2022/23 dan SEA Games 2023, Shin Tae-yong tak mungkin menutup mata.

Baca Juga: Tak Masalah 2 Bek Sayap Naturalisasi Cedera, Asnawi dan Arhan 'Kebetulan' Sedang Beringas di Liga Top Asia