Anomali Thomas Doll, Tumben Mau Kompromi Lepas Pemain Timnas Indonesia untuk Asian Games 2022

By Najmul Ula, Jumat, 15 September 2023 | 16:11 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/9/2023).

"Hal ini (pemanggilan pemain di luar kalender FIFA) hanya terjadi di sini," pungkasnya.

Pangkal kemarahan Doll adalah, PSSI menggembosi kekuatan Persija saat klub ibukota itu sedang bertanding di Liga 1 2023/24.

Gelaran Piala AFF U-23 2023 memang digelar di luar kalender FIFA, sehingga bentrok dengan kompetisi domestik.

Adapun sekarang, ajang Asian Games 2022 sejatinya juga dihelat di luar kalender FIFA, dan Liga 1 juga terus bergulir tiap pekan.

Namun Doll tak lagi bersikap keras, terlihat dari dilepasnya tiga pemain utama Persija ke timnas U-24.

Tiga pemain tersebut meliputi Rizky Ridho, Syahrian Abimanyu, dan Dony Tri Pamungkas.

BolaSport.com memantau tiga pemain tersebut telah bergabung latihan pada Jumat (15/9/2023) dan akan terbang ke China pada dini hari nanti.

Indra tampak menemukan cara untuk meluluhkan hati pelatih asal Jerman.

Baca Juga: Tanpa Pemain Abroad, Berikut Prediksi Line Up Realistis Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

"Kami menyadari Asian Games bukan agenda FIFA," ucap Indra Sjafri.

"Itu sebabnya kami mengambil langkah terbaik berdiskusi dengan pelatih-pelatih klub untuk mencari win-win solution," jelasnya.

Adapun timnas U-24 Indonesia akan memulai Asian Games 2022 dengan menantang Kirgistan pada Selasa (19/9/2023).

Baca Juga: Indra Sjafri Tutup Telinga, Jadwal Tidur Egy Maulana Vikri Terganggu Demi Ikut Pesawat Timnas U-24 Indonesia