Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pilar Kunci Timnas Indonesia Pulih dari Cedera, Peringatan Dini untuk Irak dan Filipina

By Nungki Nugroho, Jumat, 12 April 2024 | 13:45 WIB
Pelatih Irak, Jesus Casas saat menghadiri konferensi pers , Rabu (15/11/2023).

Kabar baik juga datang dari Elkan Baggott yang berangsur pulih dari cedera.

Bek jangkung timnas Indonesia itu sudah bergabung dengan latihan Bristol Rovers dalam satu pekan terakhir.

Namun, pelatih Bristol Rovers Matt Taylor masih belum menurunkan Elkan dalam laga terakhir lawan Reading pada Rabu (10/4/2024).

Taylor mengonfirmasi bahwa Elkan kemungkinan baru bisa diturunkan lawan Cheltenham Town esok hari.

"Elkan Baggott berpeluang untuk kembali bermain pada pertandingan hari Sabtu," kata Matt Taylor.

"Tetapi kami harus memastikan bahwa dia dapat bermain pada hari Jumat dan jika bisa melakukannya, maka dia akan tampil," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 - Shin Tae-yong Lagi-lagi Dapat Predikat Skuad Termuda

Elkan sebelumnya absen karena mengalami cedera betis.

Tiga pemain ini berpeluang kembali memperkuat timnas Indonesia saat Kualifikasi Piala Dunia pada Juni mendatang.