Shin Tae-yong Beberkan Tiga Kelebihan Korsel Jelang Lawan Timnas U-23 Indonesia di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

By Nungki Nugroho, Rabu, 24 April 2024 | 17:15 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum laga lawan Korea Selatan pada Rabu (24/4/2024)

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku sudah mengantongi kelebihan Korea Selatan jelang duel di delapan besar Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong dihadapkan laga sarat emosi lawan negaranya sendiri di Piala Asia U-23 2024.

Juru taktik asal Korea Selatan itu berhasil mengantar timnas U-23 Indonesia lolos ke perempat final Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya.

Indonesia akan bertemu dengan Korea Selatan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024), dini hari WIB.

Shin Tae-yong banyak mengetahui permainan Korsel.

Ia pernah mengantar timnas U-23 Korsel lolos ke final Piala Asia U-23 pada 2016.

Baca Juga: Menunggu Sengatan Pengkhianatan STY dalam Duel Indonesia Vs Korsel di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Menurutnya, Korsel memiliki pemain-pemain yang bagus.

"Saya berpikir untuk bermain melawan mereka, tetapi setelah menonton pertandingan, saya berpikir bahwa Korea Selatan adalah tim yang bagus," kata Shin Tae-yong dikutip dari Media Korea Selatan, Xportsnews, Rabu (24/4/2024).

Shin menilai Korsel memiliki tiga kelebihan yang harus diredam skuad Garuda Muda.