Lupakan Covid-19, Eks Persija Bersepeda Nikmati Panorama Malang

Mukhammad Najmul Ula - Kamis, 16 April 2020 | 19:15 WIB
Eks winger Persija Jakarta yang kini memperkuat PSS Sleman, Jefri Kurniawan, memilih bersepeda untuk setelah kompetisi diliburkan karena Covid-19.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Eks winger Persija Jakarta yang kini memperkuat PSS Sleman, Jefri Kurniawan, memilih bersepeda untuk setelah kompetisi diliburkan karena Covid-19.

BOLANAS.COM - Eks winger Persija Jakarta, Jefri Kurniawan, memilih mudik ke Malang setelah klubnya meliburkan latihan akibat pandemi Covid-19.

Eks winger Persija Jakarta yang kini memperkuat PSS Sleman, Jefri Kurniawan, memilih pulang ke kampung halamannya di Malang.

Hal tersebut ia lakukan setelah manajemen PSS Sleman meliburkan agenda latihan demi mencegah persebaran pandemi virus corona atau Covid-19.

Jefri Kurniawan, yang memperkuat Persija Jakarta dalam kurun 2017-2019, memilih kegiatan bersepeda lintas alam untuk mengisi waktu luang.

Jefri mengaku bersepeda atau gowes merupakan hobi yang wajib ia tunaikan ketika sedang berlibur.

Baca Juga: Pernik saat Persija Juara Liga 1 2018 Dilelang Andritany untuk Donasi Covid-19

Apalagi menu latihan mandiri selama pandemi Covid-19 bisa saja membuatnya bosean.

"Selama libur latihan di rumah saja, sekali-kali ke lapangan supaya di sekitar rumah. Dicampur latihannya supaya tidak bosan," ucapnya seperti dikutip Bolanas.com dari Kompas.com.

"Kadang juga saya isi dengan gowes, bersepeda ke alam-alam sambil momong sekalian," tambah Jefri.

Baca Juga: Tak Cuma Sembako, Manajer Persib Bandung Juga Sumbang APD dan Masker untuk Perangi Covid-19


Editor : Mukhammad Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.