Puji Profesionalitas Persib saat Pandemi, Robert Alberts: Tak Mudah Temukan Klub Seperti Ini di Dunia

Najmul Ula - Minggu, 15 November 2020 | 16:11 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
MEDIA OFFICER LIGA INDONESIA
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

BOLANAS.COM - Robert Alberts menyebut tak mudah menemukan klub profesional seperti Persib di dunia.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, kembali memuji profesionalitas manajemen klub berjuluk Maung Bandung.

Robert Alberts menyebut manajemen Persib Bandung sebagai pihak profesional yang selalu menepati janji.

Tak cuma itu, Robert Alberts mengklaim bahwa tak mudah menemukan klub seperti Persib Bandung di dunia.

Baca Juga: Hansamu Yama Masuk Kriteria, Selangor FA Berburu Pemain Asing Minim Pengalaman di Liga Malaysia

Robert Alberts sendiri saat ini tengah meliburkan anak asuhnya akibat penundaan Liga 1 2020.

Febri Hariyadi dan kawan-kawan baru dijadwalkan berlatih kembali pada 3 Januari 2021.

Sebulan kemudian, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) berencana menggulirkan Liga 1 2020/21, Februari hingga Juli 2021.

Meski kompetisi tengah ditangguhkan sejak Maret lalu akibat pandemi Covid-19, Robert merasa puas dengan kinerja manajemen Persib.

Baca Juga: Adi Satryo Yakin Tak Tergantikan di Timnas U-19 Indonesia meski Shin Tae-Yong Panggil 2 Wajah Baru

Ia pun yakin para pemainnya tak akan hengkang dari klub yang terlahir pada 1933 itu.

"Mereka (pemain) tahu Persib dan manajemen sangat profesional, mereka menjaga ucapannya, janji yang mereka berikan," ucap Robert dikutip dari Tribun Jabar (14/11/2020).

Robert Alberts, yang baru berulang tahun ke-66 pada Sabtu (14/11/2020) kemarin, menyebut tak mudah menemukan klub seperti Persib di dunia.

"Jadi tidak mudah untuk menemukan klub seperti ini di dunia," tandasnya.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memimpin latihan anak asuhnya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Minggu (17/11/2019).
DENI DENASWARA/TRIBUNJABAR.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memimpin latihan anak asuhnya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Minggu (17/11/2019).

Ucapan tersebut terasa spesial mengingat Robert sudah bekerja di banyak negara sebelum tiba di Indonesia.

Sepanjang kariernya, Robert tercatat pernah bermain dan melatih di Belanda, Kanada, Swedia, Korea Selatan, Malaysia, hingga Singapura.

Selain itu, Robert juga mengungkap ia dan para pemain tidak mengalami pemotongan gaji selama pandemi Covid-19.

"Tidak (gaji tidak dipotong), kami tetap dibayar sebesar 50 persen sesuai dengan peraturan yang dibuat PSSI," pungkasnya.

Baca Juga: Media Belanda: Bagus Kahfi Lebih Dekat ke FC Utrecht Ketimbang Ajax Amsterdam


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Tribun Jabar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.