Tak Dilepas ke FC Utrecht, Barito Putera Janjikan Hal Ini kepada Bagus Kahfi

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 30 November 2020 | 16:30 WIB
Bagus Kahfi saat berlaga bersama Garuda Select dalam laga melawan Juventus U-17 di Juventus Training Center, Vinovo, Turin, Kamis 16/1/2020).
DOK. GARUDA SELECT
Bagus Kahfi saat berlaga bersama Garuda Select dalam laga melawan Juventus U-17 di Juventus Training Center, Vinovo, Turin, Kamis 16/1/2020).

Baca Juga: Soal Bhayangkara Solo FC, Saddil Ramdani: Semoga Berjaya di Kota Surakarta!

"Kita sangat berkeinginan Bagus tetap seperti saudara kembarnya, Bagas (Kaffa) di Barito yang musim ini," kata Hasnuryadi dikutip Bolanas dari laman resmi klub, Selasa (1/9/2020) lalu.

Seperti diketahui, Bagus saat ini memang masih terikat kontrak dengan Barito Putera hingga tahun 2021 mendatang.

Hasnuryadi sendiri juga pernah menjanjikan satu hal jika Bagus Kahfi bertahan dengan Barito Putera.

Penyerang berusia 18 tahun itu dijamin bakal masuk skuad utama tim besutan Djajang Nurdjaman itu.

"Saya sampaikan bahwa sebetulnya jika dia betul-betul berkarier di Barito, kita akan berikan dia tempat utama dan itu sangat bagus bagi kariernya," ungkap Hasnuryadi.

"Nanti pada waktunya, kalau perlu kita yang mencarikan dia klub di luar negeri yang memang betul-betul menjamin tempat dia untuk bermain," pungkasnya.

Baca Juga: 'Bila Dipanggil, Mereka Akan Kembali', Direktur Persija Merespons Isu Pemain Hijrah ke Luar Negeri


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.