Persib Siap Ambil Alih Hak Kelola Stadion Gelora Bandung Lautan Api

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 2 Desember 2020 | 18:14 WIB
Proses pemuloihan rumput di stadion GBLA terhambat
Proses pemuloihan rumput di stadion GBLA terhambat

BOLANAS.COM - Manajemen Persib Bandung menyatakan siap untuk mengabil alih hak kelola dari Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Persib Bandung nampaknya benar-benar serius untuk mulai memenuhi infrastruktur untuk tim mereka.

Manajemen Persib dikabarkan siap untuk mengambil alih hak kelola Stadion GBLA.

Stadion GBLA memang sudah lama diincar oleh manajemen Persib.

Lokasinya yang cukup strategis membuat manajemen Persib ingin menjadikan Stadion GBLA sebagai markas mereka.

Baca Juga: Punya Hubungan Batin, Ilija Spasojevic Dukung HNK Rijeka Datangkan Brylian Aldama

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung sendiri berencana untuk mengadakan lelang untuk mencari pihak ketiga yang akan mengelola Stadion GBLA.

Namun, Persib masih harus bersabar terlebih dahulu.

Pasalnya, saat ini pihak Pemkot Bandung masih belum membuka proses lelang.

Hal ini lantaran hingga saat ini proses alih kelola dari pihak kontraktor dan Pemkot Bandung belum rampung.

Baca Juga: Sempat Geram, Ini Reaksi Legenda Chelsea Setelah Bagus Kahfi Dapat Restu ke FC Utrecht

Direktur Operasional PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahyono, pun membenarkan hal tersebut.

Teddy mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu kabar dari Pemkot Bandung.

"Belum ada kabar lagi tapi kita nunggu saja. Kalau lelang sudah dibuka kita pasti denger informasinya," kata Teddy dikutip dari Kompas.com.

Meski begitu, Teddy memastikan bahwa manajemen Persib akan berpartisipasi dalam proses lelang tersebut.

"Kalau lelang sudah dibuka pasti kami ikut berpartisipasi," tutupnya.

Baca Juga: Segera Bertolak Menuju Kroasia, Brylian Aldama Hubungi Shin Tae-yong


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.