Bima Sakti Soroti Performa Barisan Pertahanan Timnas U-16 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 6 Desember 2020 | 08:34 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, memantau latihan anak asuhnya di Lapangan UEA FA, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Selasa (20/10/2020).
pssi.org
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, memantau latihan anak asuhnya di Lapangan UEA FA, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Selasa (20/10/2020).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, masih merasa belum puas dengan performa yang ditampilkan oleh barisan pertahanan timnya.

Bima Sakti kembali mengadakan pemusatan latihan (TC) untuk timnas U-16 Indonesia.

Sebanyak 26 pemain dipanggil untuk mengikuti TC kali ini.

Sleman, Yogyakarta dipilih PSSI sebagai lokasi TC timnas U-16 Indonesia kali ini.

Bima menjelaskan bahwa agenda TC kali ini adalah untuk meningkatkan performa timnya.

Baca Juga: Dua Pemain Asing Sudah Bergabung dengan Garuda Select Jilid III

Sejumlah kekurangan pun akan terus di asah oleh Bima.

Pada TC kali ini Bima juga menyoroti penampilan para pemain belakangnya.

Menurut Bima, performa para bek Garuda Muda masih sangat kurang.

"Sampai saat ini koordinasi masih kurang, terutama barisan bertahan," kata Bima dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Fakhri Husaini Prihatin dengan Kasus Serdy Fano dan Yudha Febrian di Timnas U-19 Indonesia

Bima menjelaskan bahwa mereka masih kerap melakukan kesalahan-kesalahan dasar dalam bertahan.

"Itu yang nanti akan terus kami perbaiki, dan saya tidak akan pernah merasa puas," ujar Bima.

Mantan kapten timnas Indonesia itu yakin timnnya memiliki potensi yang sangat baik.

Oleh karena itu, Bima tak ingin cepat merasa puas.

"Saya yakin dengan potensi yang ada di tim ini," ungkap Bima.

"Selalu bisa lebih baik dan siap menghadapi turnamen dikemudian harinya," tutupnya.

Baca Juga: Bima Sakti Umumkan 26 Pemain Timnas U-16, Pemain Blasteran Persib Dipertahankan


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.