Atep Tegang Jelang Dicoblos di Pilkada Bandung, Seperti Laga Persib di Final LSI 2014

Najmul Ula - Selasa, 8 Desember 2020 | 21:02 WIB
Pemain Persib Bandung, Atep saat mencoba penetrasi ke daerah pertahanan Arema di Stadion Gelora Band
ALVINO HANAFI/ TABLOID BOLA
Pemain Persib Bandung, Atep saat mencoba penetrasi ke daerah pertahanan Arema di Stadion Gelora Band

BOLANAS.COM - Atep mengakui ketegangan menghadapi Pilkada Bandung hampir sama saat bermain bersama Persib di final LSI 2014.

Eks kapten Persib Bandung, Atep Rizal, sedang menghadapi hari menentukan dalam kariernya di dunia politik.

Atep Rizal memang akan berkontestasi di Pilkada Kabupaten Bandung 2020 sebagai calon wakil bupati mendampingi Yena Iskandar.

Atep Rizal menuturkan, perasaan tegang menghadapi Pilkada tersebut hampir menyamai saat bermain bagi Persib Bandung di final Liga Super Indonesia 2014.

Baca Juga: Ketum PSSI: Sifat Keras Kepala Shin Tae-Yong Bagus untuk Timnas U-19

Pilkada Kabupaten Bandung sendiri akan dilaksanakan esok hari, Rabu (9/12/2020).

Pada Pilkada tersebut, pasangan Yena-Atep akan berlaga menghadapi Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan dan Kurnia Agustina-Usman Sayogi.

Atep merupakan winger eksplosif yang pernah memperkuat Persib Bandung dalam kurun 2008 hingga 2018.

Pada tahun-tahun terakhirnya bersama Persib, pemain yang dijuluik Lord Atep itu sempat mengemban ban kapten.

Baca Juga: Pratama Arhan Anggap Penting Pemain Blasteran di Timnas U-19, Belajar Banyak dari Elkan Baggott


Editor : Najmul Ula
Sumber : Tribun Jabar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.