Perubahan Jadwal Piala Menpora 2021, Tanpa Persipura dan Final Berlangsung Dua Leg

Nungki Nugroho - Senin, 15 Maret 2021 | 22:59 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Piala Menpora 2021.

BOLANAS.COM - Organizing Committee (OC) Piala Menpora 2021 telah melakukan perubahan pada jadwal pertandingan semifinal dan final.

Pada Senin (15/3/2021), Organizing Committee (OC) telah merilis jadwal resmi turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Jadwal terbaru Piala Menpora 2021 telah diinformasikan kepada 17 klub peserta.

Sementara Persipura Jayapura telah memastikan tidak ikut serta dalam Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Berita Transfer - Persija Rekrut Palang Pintu Pertahanan Tim Juru Kunci Liga Singapura

Dua hari lalu, klub-klub sudah mendapatkan draf jadwal Piala Menpora 2021 untuk masing-masing grup.

Namun, dalam perkembangannya, terdapat perubahan di draf jadwal yang harus disesuaikan dengan kondisi terakhir.

Ketua OC yang juga merupakan Dirut LIB, Akhmad Hadian Lukita, mengatakan ada sedikit perubahan dalam jadwal Piala Menpora 2021.

Dibandingkan dengan draf yang sudah dikirimkan sebelumnya, perubahan dilakukan pada pertandingan babak semifinal dan final.

Pada jadwal terbaru, laga semifinal dan final akan digelar dalam dua leg.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.