Update Klasemen Piala Menpora 2021 - Kalah dari Persija, Borneo FC Dipastikan Tersingkir

Nungki Nugroho - Sabtu, 27 Maret 2021 | 20:38 WIB
Duel Borneo FC vs Persija pada laga kedua Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/3/2021).
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU
Duel Borneo FC vs Persija pada laga kedua Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/3/2021).

BOLANAS.COM - Borneo FC dipastikan tersingkir dari Piala Menpora 2021 setelah menelan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta, Sabtu (27/3/2021).

Persija Jakarta membungkam perlawanan Borneo FC empat gol tanpa balas pada pekan kedua Grup B Piala Menpora 2021.

Tiga gol dari Persija ke gawang Borneo FC dilesakkan oleh Marco Motta (45+4'), Osvaldo Haay (50'), Yann Motta (65'), dan Marko Simic (87').

Hasil ini sekaligus memberi asa bagi Persija untuk lolos ke babak berikutnya.

Baca Juga: Ngamuk Lawan Borneo FC, Persija Catatkan Kemenangan Terbesar di Piala Menpora 2021

Persija untuk sementara menempati peringkat ketiga klasemen Grup B dengan torehan tiga angka.

Adapun posisi dua besar Grup B dihuni oleh PSM Makassar dan Bhayangkara Solo FC yang berbagi angka sore ini.

Sedangkan Borneo FC dipastikan tersingkir usai menjadi juru kunci klasemen.

Skuad berjuluk Pesut Etam itu menelan dua kekalahan beruntun dari Bhayangkara Solo FC dan Persija Jakarta.

Anak asuh Mario Gomez menjadi tim pertama yang dipastikan gugur dari Piala Menpora 2021.

Sementara di Grup A, empat kontestan masih memiliki peluang untuk lolos.

Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Marco Motta Bawa Persija Ungguli Borneo FC di Babak Pertama

PSIS Semarang dan Barito Putera yang sama-sama mengoleksi empat poin berpotensi menjadi wakil Grup A di perempat final.

Selanjutnya dua pertandingan Grup C bakal berlangsung pada Minggu (28/3/2021).

Dua tim papan atas Grup C akan saling beradu yakni Persebaya Surabaya kontra Madura United.

Kemudian disusul pertandingan antara Persela Lamongan dan PSS Sleman.

Ini menjadi laga perdana Persela Lamongan di Piala Menpora 2021.

Pada Senin (29/3/2021) dilanjutkan dengan dua pertandingan Grup D yang mempertemukan Bali United Vs Persiraja dan Persita Tangerang Vs Persib Bandung.

Berikut hasil pekan kedua Piala Menpora per Sabtu (27/3/2021):

Grup A
Persikabo 1973 1-3 PSIS Semarang
Barito Putera 2-1 Arema FC

Grup B
PSM Makassar 1-1 Bhayangkara Solo FC
Borneo FC 0-4 Persija Jakarta

Klasemen sementara pekan kedua Piala Menpora 2021:

Grup A

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin
1 PSIS 2 1 1 0 6 4 +2 4
2 Barito Putera 2 1 1 0 5 4 +1 4
3 Arema FC 2 0 1 1 2 3 −1 1
4 Persikabo 1973 2 0 1 1 2 4 −2 1

Grup B

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin
1 PSM 2 1 1 0 3 1 +2 4
2 Bhayangkara Solo FC 1 1 1 0 2 1 +1 4
3 Persija 2 1 0 1 4 2 +2 3
4 Borneo FC 1 0 0 2 0 5 −5 0

Grup C

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin
1 Persebaya 1 1 0 0 2 1 +1 3
2 Madura United 1 1 0 0 2 1 +1 3
3 Persela 0 0 0 0 0 0 0 0
4 Persik 1 0 0 1 1 2 −1 0
5 PSS Sleman 1 0 0 1 1 2 −1 0

Grup D

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin
1 Persiraja 1 1 0 0 3 1 +2 3
2 Persib 1 0 1 0 1 1 0 1
3 Bali United 1 0 1 0 1 1 0 1
4 Persita 1 0 0 1 1 3 −2 0


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.