Daftar Tim Lolos ke Perempat Final dan Tersingkir dari Piala Menpora 2021

Nungki Nugroho - Selasa, 30 Maret 2021 | 17:36 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Piala Menpora 2021.

BOLANAS.COM - Barito Putera akhirnya memastikan diri sebagai tim pertama yang lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.

Tiket perempat final itu diperoleh Barito seusai bermain 2-2 dengan Persikabo 1973 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/3/2021) sore WIB.

Barito sempat tertinggal 0-1 melalui gol Ahmad Nufiandani pada menit ke-37.

Nufiandani adalah pencetak gol pembuka turnamen Piala Menpora 2021 ini.

Baca Juga: Diwarnai Drama Empat Gol, Barito Putera Buat Persikabo 1973 Tersingkir dari Piala Menpora 2021

Namun, Barito Putera berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 melalui sundulan Cassio De Jesus.

Persikabo 1973 kembali unggul lewat gol dari Andy Setyo Nugroho pada menit ke-50.

Sebelum akhirnya Barito Putera menyamakan kedudukan lewat gol M Firly pada menit ke-86.

Kemenangan ini membuat Barito Putera lolos ke babak perempat final Piala Menpora 2021.

Laskar Antasari masih harus menunggu hasil PSIS Semarang kontra Arema FC untuk memastikan lolos sebagai juara atau runner-up grup.

Sementara itu, Persikabo 1973 telah dipastikan tersingkir dari Piala Menpora 2021.

Persikabo 1973 menelan satu kekalahan dan dua kali imbang di Grup A Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Skenario Arema Lolos dari Fase Grup Piala Menpora 2021, Menang Jadi Harga Mati!

Persikabo yang hanya mengoleksi dua poin tak bisa lagi menembus dua besar Grup A Piala Menpora 2021.

Selain Persikabo, dua tim sebelumnya telah dipastikan tersingkir dari Piala Menpora 2021.

Mereka adalah Persita Tangerang (Grup D) dan Borneo FC (Grup B).

Persita menjadi juru kunci Grup D usai menelan dua kekalahan beruntun.

Kekalahan pertama didapatkan Persita ketika bersua Persiraja Banda Aceh dengan skor 1-3.

Laga kedua skuad Pendekar Cisadane kembali tumbang 1-3 dari Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Hasil sama juga dialami oleh Borneo FC sebagai tim pertama yang angkat koper dari turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Kabar Buruk, Persija Dipastikan akan Kehilangan Pilar Penting saat Laga Hidup Mati Lawan Bhayangkara Solo FC

Borneo FC menelan dua kekalahan beruntun dari Bhayangkara Solo FC (0-1) dan Persija Jakarta (0-4).

Dengan hasil tersebut, skuad berjuluk Pesut Etam itu menjadi juru kunci klasemen Grup B Piala Menpora 2021.

KLASEMEN GRUP A

1. Barito Putera       3  1  2  0  7-6  5
2. PSIS Semarang   2  1  1  0  6-4  4
4. Persikabo            3  0  2  1  4-6  2
3. Arema FC            2  0  1  1  2-3  1

Catatan: Klasemen ini akan berubah jika Arema FC vs PSIS Semarang selesai bertanding.

TIM YANG LOLOS KE PEREMPAT FINAL

1. Barito Putera

TIM YANG TERSINGKIR

1. Persita Tangerang
2. Borneo FC Samarinda
3. Persikabo 1973

 

 


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.