Jadwal Lengkap Final Piala Menpora 2021, Duel Klasik Persija Vs Persib

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 20 April 2021 | 08:01 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021.
TARA YANUAR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Piala Menpora 2021.

BOLANAS.COM - Duel klasik Persija Jakarta Vs Persib Bandung dipastikan akan tersaji di babak final Piala Menpora 2021.

Turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora 2021 akhirnya memasuki fase puncak.

Persija Jakarta dan Persib Bandung menjadi dua tim yang akan bertarung di partai final.

Seperti diketahui, Persija Jakarta berhasil lolos setelah menumbangkan PSM Makassar di babak semifinal.

Laga Persija Vs PSM Makassar pun berjalan cukup alot.

Baca Juga: Nonton Laga Persija Vs PSM, Bos Persis Solo Kepincut Winger Timnas Indonesia

Dua kali 90 menit tak cukup bagi kedua tim untuk mengunci tiket final.

Pemenang pun ditentukan melalui babak adu penalti.

Hasilnya, tim Macan Kemayoran berhasil keluar sebagai pemenang.

Sementara itu, satu tiket final lainnya berhasil diamankan oleh Persib Bandung.

Persib Bandung melaju ke final usai mengalahkan PSS Sleman.

Di leg pertama, Persib berhasil menang tipis dengan skor 2-1.

Sedangkan di leg kedua, PSS Sleman berhasil menahan imbang 1-1.

          Persija vs Persib
Joevi
Persija vs Persib

Baca Juga: Saingi Santi Cazorla, Eks Persebaya Ukir Sejarah di Liga Champions Asia

Hasil ini sudah cukup untuk membuat Persib melanju ke babak final.

Di final nanti Persib akan bersua dengan Persija.

Rencananya laga final akan digelar dengan sistem dua leg.

Leg pertama akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kami (22/4/2021).

Untuk leg kedua antara Persija Vs Persib rencananya akan dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo pada Minggu (25/4/2021).

Selain partai final, akan ada pertandingan perebutan tempat ketiga antara PSS Sleman melawan PSM Makassar.

Namun, perebutan peringkat ketiga hanya akan digelar satu leg saja.

Berikut Jadwal Lengkap Perebutan Tempat Ketiga dan Partai Final Piala Menpora 2021:

Perebutan tempat keiga

PSS Sleman Vs PSM Makassar (24 April 2021)

Final

Persija Jakarta Vs Persib Bandung (22 April 2021)

Persib Bandung Vs Persija Jakarta (25 April 2021)

Baca Juga: Bukan Juara, Ini Target Utama Pelatih Persib Lawan Persija di Final Piala Menpora 2021

 


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.