Curhat Bek Persebaya soal Perbedaan Latihan di Timnas U-19 Indonesia dan Senior

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 16 Mei 2021 | 16:09 WIB
Rizky Ridho sedang menguasai bola dalam sesi latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Rizky Ridho sedang menguasai bola dalam sesi latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.

BOLANAS.COM - Bek Persebaya Surabaya, Rizky Ridho, membagikan pengalamannya usai diberi kesempatan untuk naik kelas ke timnas Indonesia senior.

Sejatinya, nama Rizky Ridho tak masuk ke dalam daftar pemain yang dipanggil pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pada 1 Mei 2021 lalu.

Rizky Ridho baru dipanggil Shin Tae-yong saat pemusatan latihan (TC) sudah berlangsung.

Hebatnya lagi, Rizky Ridho terpilih ke dalam 28 pemain yang akan diboyong Shin Tae-yong ke Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Shin Tae-yong sendiri memang sudah mengetahui kualitas dari Rizky Ridho.

Baca Juga: Dua Musim di Garuda Select, Gelandang PSM Makassar Siap Gabung Klub Eropa

Pelatih asal Korea Selatan itu telah memoles Rizky sejak di timnas U-19 Indonesia.

Tak heran apabila Rizky kembali menjadi andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia senior.

Berlatih dengan tim senior rupanya ada perbedaan yang dirasakan oleh Rizky.

"TC ini pasti berbeda dengan sebelumnya," kata Rizky dikutip dari laman resmi Persebaya.

Menurut bek berusia 19 tahun itu kualitas pemain di tim senior lebih bagus.

"Kualitas dan pengalamannya lebih bagus di TC senior," tutur Rizky.

Rizky sendiri bertekad untuk mencuri satu tempat di tim utama.

Pemain Persebaya Surabaya, Rizky Ridho saat berlatih di lapangan Centar Za Sport i Rekreaciju, Kroasia dalam sesi pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.
Media PSSI
Pemain Persebaya Surabaya, Rizky Ridho saat berlatih di lapangan Centar Za Sport i Rekreaciju, Kroasia dalam sesi pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.

Baca Juga: Gara-gara Sampah, Asnawi Mangkualam Dapat Masalah di Korea Selatan

Ia berharap bisa mendapat kesempatan dari Shin Tae-yong.

"Semoga bisa menampilkan yang terbaik saat diberi kesempatan," ungkapnya.

Meski begitu, Rizky harus bekerja keras untuk mewujudkan hal tersebut,

Pasalnya, persaingan di lini belakang timnas Indonesia saat ini terbilang cukup ketat.

Selain Rizky, Shin Tae-yong juga memanggil bek senior seperti Andy Setyo, Rachmat Irianto, dan Nurhidayat.

Juru taktik berusia 51 tahun itu juga memanggil bek Indonesia yang merumput di klub Inggris, Elkan Baggott.

Rizky mengaku siap bersaing dengan pemain lain di timnas Indonesia.

"Kalau bagi saya yang terpenting maksimal di saat latihan dan pertandingan."

"Saya malah juga ingin ambil pengalaman dari pemain-pemain senior khususnya di posisi saya," pungkasnya.

Baca Juga: Masih 'Dendam' dengan Vietnam, Ketum PSSI Minta Shin Tae-yong Jaga Evan Dimas

 


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Persebaya.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.