Indonesia Jadi Batu Sandungan, Park Hang-Seo Mundur dari Kursi Pelatih Vietnam Jika Gagal di Dubai

Najmul Ula - Sabtu, 5 Juni 2021 | 16:00 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
BONG DA
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

BOLANAS.COM - Park Hang-seo menyatakan siap mundur jika Vietnam tersandung oleh Indonesia dan gagal di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pelatih tim nasional Vietnam, Park Hang-seo, memberikan pernyataan tegas soal masa depannya.

Park Hang-seo saat ini sedang memimpin timnas Vietnam di lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Vietnam akan melakoni tiga laga terakhir grup tersebut di Dubai, Uni Emirat Arab.

Baca Juga: Transfer Liga 1 - PSS Sleman Segera Datangkan 2 Pemain Asing Baru

Laga pertama bagi Phan Van Duc dan kawan-kawan adalah menghadapi Indonesia, Senin (7/6/2021).

Indonesia tiba-tiba menjadi lawan tangguh setelah memperlihatkan penampilan solid pada laga kontra Thailand, Kamis (3/6/2021).

Pada laga itu, Indonesia yang diasuh Shin Tae-yong di luar dugaan mampu memaksakan hasil imbang 2-2.

Baca Juga: Indonesia Bikin Repot Thailand, Pelatih Vietnam: Ada Strategi untuk Bertarung dengan Mereka

Park Hang-seo pun siap mengerahkan seluruh tenaga untuk bertanding dengan tim yang diasuh koleganya tersebut.

"Saya akan mengerahkan sepenuh tenaga untuk menghadapi Indonesia," tutur Park dikutip dari Bongdaplus (5/6/2021).

"Kemudian saya akan melihat hasil pertandingan lain untuk bersiap melawan Malaysia."

"Jika kami mendapatkan hasil bagus (menang lawan Indonesia), kami akan lanjut (bertarung)," tukasnya.

Eks pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, bersama pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo dalam sesi jumpa pers jelang melawan Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Maya, Sanur, Bali, Senin (14/10/2019).
ZING.VN
Eks pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, bersama pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo dalam sesi jumpa pers jelang melawan Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Maya, Sanur, Bali, Senin (14/10/2019).

Vietnam saat ini berstatus pemuncak klasemen Grup G dengan koleksi 11 poin.

Mereka dikuntit oleh tiga tim yang sama-sama mengoleksi 9 poin, yaitu Uni Emirat Arab, Thailand, dan Malaysia.

Vietnam harus memenangi laga melawan Indonesia untuk menjaga asa ke babak berikutnya.

Jika tersandung oleh Indonesia, Park Hang-seo menyatakan siap undur diri dan pulang kampung ke Korea.

"Saya seorang Korea yang memimpin timnas Vietnam," tegas Park.

"Jika saya tidak mendapatkan hasil baik, saya akan mengepak koper dan pulang," tegasnya lagi.

Laga melawan Indonesia juga akan menjadi duel pertama bagi Park Hang-seo dan Shin Tae-yong di level tim nasional.

Kedua pelatih itu berfoto bersama di hotel untuk menunjukkan keakraban, Jumat (4/6/2021).

Baca Juga: Rival tapi Akrab, Shin Tae-yong Janji Pasang Kepala Dingin saat Bentrok dengan Park Hang-seo


Editor : Najmul Ula
Sumber : Bongdaplus.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.