Comeback Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners, Langsung Persembahkan Satu 'Assist'

Najmul Ula - Senin, 9 Agustus 2021 | 16:27 WIB
Asnawi Mangkualam menyumbangkan assist ketika Ansan Greeners menghadapi Daejeon Citizen di Liga Korea 2, Sabtu (24/4/2021).
THEAFC.COM
Asnawi Mangkualam menyumbangkan assist ketika Ansan Greeners menghadapi Daejeon Citizen di Liga Korea 2, Sabtu (24/4/2021).

BOLANAS.COM - Asnawi Mangkualam mempersembahkan satu "assist" saat kembali menjadi starter di Ansan Greeners.

Bek kanan Indonesia, Asnawi Mangkualam, baru saja melakukan comeback bersama klub Korea Selatan, Ansan Greeners.

Asnawi Mangkualam sebelumnya dicadangkan oleh pelatih Ansan Greeners saat melawan Jeonnam Dragons, Minggu (1/8/2021) pekan lalu.

Lantas pada Minggu (8/8/2021) tadi malam, Asnawi Mangkualam kembali dipercaya sebagai starter.

Baca Juga: Debut di Johor Darul Takzim, Syahrian Abimanyu Sukses Lampaui Catatan Setengah Musim di Newcastle Jets

Asnawi merebut kembali posisi bek kanan dalam laga Bucheon FC kontra Ansan Greeners tersebut.

Ansan Greeners sejatinya tampil buruk pada babak pertama laga tersebut, terbukti dengan kebobolan tiga gol.

Namun, tim asuhan Kim Gil-sik bangkit pada babak kedua dan hampir menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Sudah Berusia 37 Tahun, Bek Persija Belum Berniat Gantung Sepatu

Asnawi menjadi salah satu sosok penting dalam kebangkitan Ansan Greeners setelah turun minum tersebut.

Pada menit ke-55, Asnawi melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti dan melewati empat pemain bertahan lawan.

Orang terakhir dari Bucheon FC memutuskan menjegal Asnawi, yang membuat wasit tanpa ampun memberi hukuman penalti.

Penalti tersebut dieksekusi dengan baik oleh Kim Ryun-do.

Momen Asnawi Mangkualam memenangi penalti dalam laga Bucheon FC vs Ansan Greeners (8/8/2021).
Bolanas.com
Momen Asnawi Mangkualam memenangi penalti dalam laga Bucheon FC vs Ansan Greeners (8/8/2021).

Kim Ryun-do kemudian mencetak hattrick, walau Ansan Greeners harus mengakui keunggulan Bucheon FC dengan skor 4-3.

Bagi Asnawi, aksinya yang berbuah penalti di atas menjadi jawaban lugas atas keputusan pelatih yang mencadangkan dirinya.

Aksi memenangi penalti itu tak masuk catatan statistik, tapi dalam game Fantasy Premier League, aksi Asnawi itu akan dihitung sebagai assist.

Asnawi juga kembali dipercaya tampil penuh 90 menit pada laga tadi malam.

Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, mengungkap resep semangat bertarung anak asuhnya yang militan di babak kedua.

"Kebetulan, kami memperlihatkan video dalam pertemuan tim sebelum laga ini," ungkap Kim di Sports-G (8/8/2021).

"Kami memutar video tim bisbol (Korea Selatan) ketika kalah di Olimpiade 2020, juga adegan Kim Je-deok memenangi medali emas panahan," tambahnya.

Ansan Greeners akan menjamu Daejeon Citizen pada laga K-League 2 2021 berikutnya, Minggu (15/8/2021).

Baca Juga: Kata-Kata Pertama Syahrian Abimanyu Usai Debut di Johor Darul Takzim


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.