Kabar Buruk, Persis Solo Dipastikan Harus Kehilangan 3 Pemainnya

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 26 Agustus 2021 | 09:29 WIB
Skuad Persis Solo berdiskusi menjelang laga uji coba kontra Bali United di Stadion Manahan, Solo, Rabu (16/6/2021)
PERSISSOLO.ID
Skuad Persis Solo berdiskusi menjelang laga uji coba kontra Bali United di Stadion Manahan, Solo, Rabu (16/6/2021)

BOLANAS.COM - Jelang bergulirnya Liga 2 2021, Persis Solo mendapat kabar buruk karena harus kehilangan tiga pemainnya.

Nasib kurang baik diterima Persis Solo jelang bergulirnya Liga 2 2021.

Di tengah-tengah persiapan menuju Liga 2, Persis Solo malah diterpa badai cedera.

Tiga pemain Persis Solo kini dipastikan harus menepi sejenak karena mengalami cedera.

Terbaru, ada Sandi Sute yang mengalami cedera meniskus.

Baca Juga: Selesai Karantina, Shin Tae-yong akan Langsung Rapat Bersama PSSI

Dokter tim Persis Solo, Iwan Wahyu Utomo, mengatakakan bahwa saat ini kondisi Sandi Sute mulai membaik.

"Sandi Sute mengalami cedera Meniskus tapi kondisi sekarang sudah membaik," dikutip dari Tribun Solo, Selasa (24/8/2021).

Meski begitu, Iwan memperkirakan Sandi Sute harus absen cukup lama.

Eks pemain Persija Jakarta itu diprediksi akan absen selama satu bulan.

"(Sandi) kemungkinan absen satu bulan," terang Iwan.

Cederanya Sandi Sute tentu bukan kabar baik untuk Persis.

Pasalnya, tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu sudah kehilangan dua pemainnya.

Dua pemain itu,yakni Fikri Ardiansyah dan Marinus Manewar.

Baca Juga: Ferdinand Sinaga Hattrick, Persis Solo Nyaris Menang Selusin Gol di Laga Uji Coba

Fikri Ardiansyah sendiri mengalami cedera Anterior Cruciate Ligaments (ACL) dan Meniscus.

Cedera tersebut dialami Fikri saat melakoni laga uji coba melawan klub lokal, AT Farmasi, 3 Juli lalu.

"Fikri mengalami cedera robek pada ACL, yaitu high grade tear ACL dan robek pada meniscus medial," tutur Iwan.

Akibat cedera ini, Fikri bakal absen selama sembilan bulan.

"Saat ini sudah dilakukan operasi di Jakarta dan sudah selesai dengan baik," ungkap Iwan.

"Ke depannya, Fikri akan menjalani proses pemulihan atau rehabilitasi di Jakarta, diperkirakan berlangsung selama sembilan bulan," sambungnya.

Sementara itu, angin segar datang dari cedera Marinus Manewar.

Iwan mengatakan keadaan Marinus Manewar kini mulai mebaik.

"Sudah ikut, tapi latihan di pinggir dengan fisioterapi dan latihan di gym"

"Kemungkinan, dia tidak bermain untuk Persis Solo selama putaran pertama Liga 2," tandasnya.

Baca Juga: Dua Kali Imbangi Klub Turki, Rans Cilegon FC Kantongi Segudang Pelajaran

 


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : solo.tribunnews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.