Debut di Timnas Indonesia saat Lawan Timor Leste, Ronaldo Kwateh Pecahkan Rekor Asnawi Mangkualam

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 28 Januari 2022 | 10:41 WIB
Pemain timnas Indonesia, Ronaldo Kwateh (tengah), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Ronaldo Kwateh (tengah), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

BOLANAS.COM - Winger timnas Indonesia, Ronaldo Kwateh, sukses memecahkan rekor yang sudah lima tahun dipegang oleh Asnawi Mangkualam.

Sejarah baru tercatat di laga uji coba timnas Indonesia Vs Timor Leste, Kamis (27/1/2022).

Ronaldo Kwateh resmi mencatatkan debutnya di timnas Indonesia senior.

Pada laga ini Ronaldo Kwateh sendiri memulai laga dari bangku cadangan.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, baru memasukkan Ronaldo Kwateh di babak kedua.

Baca Juga: Respon Pratama Arhan usai Jadi Penyelamat Timnas Indonesia saat Lawan Timor Leste

Ronaldo Kwateh masuk menggantikan Ramai Rumakiek di awal babak kedua.

Masuknya Ronaldo Kwateh langsung membawa dampak positif untuk timnas Indonesia.

Pada menit ke-65, Ronaldo Kwateh berhasil mencatatkan assist untuk gol yang dicetak Ricky Kambuaya.

Debut Ronaldo Kwateh di timnas Indonesia kian terasa manis setelah dirinya sukses mencatatkan rekor baru.

Ronaldo Kwateh kini tercatat sebagai pemain termuda yang debut di timnas Indonesia.

Pemain Madura United itu debut bersam timnas Indonesia di usia 17 tahun, 3 bulan dan 8 hari.

Catatan ini berhasil memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Asnawi Mangkualam.

Sebelumnya, Asnawi Mangkualam memegang rekor tersebut dengan catatan 17 tahun, 5 bulan dan 17 hari.

Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkulam, saat laga melawan Singapura
PSSI
Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkulam, saat laga melawan Singapura

Baca Juga: Dedik Setiawan Buang Peluang Emas dan Edo Febriansyah Blunder, Shin Tae-yong Murka Lihat Penampilan Timnas Indonesia

Momen tersebut terjadi saat timnas Indonesia berhadapan dengan Myanmar pada 21 Maret 2017 lalu.

Rekor Asnawi Mangkualam itu bertahan lima tahun sebelum akhirnya dipecahkan Ronaldo Kwateh.

Tak hanya Ronaldo Kwateh, rekor Asnawi juga dilewati oleh Marselino Ferdinan di malam yang sama.

Marselino Ferdinan tercatat sebagai pemain termuda kedua yang debut di timnas Indonesia usai tampil melawn Timor Leste.

Gelandang Persebaya Surabaya itu tercat debut bersam timnas Indonesia di usia 17 tahun, 4 bulan dan 18 hari.

Penampilan Ronaldo dan Marselino saat melawan Timor Leste juga mendapat pujian dari Shin Tae-yong.

"Memang Ronaldo dan Marselino masuk babak kedua."

"Setelah kedua pemain ini masuk permainan tim lebih baik," kata Shin Tae-yong saat jumpa pers, Kamis (27/1/2022).

Meski begitu, juru taktik asal Korea Selatan itu tak menjamin posisi Ronaldo dan Marselino di timnas Indonesia.

"Untuk pertandingan berikutnya perlu waktu kedepannya seperti apa saya masih perlu waktu untuk mempertimbangkannya," pungkasnya.

Baca Juga: Sinyal Bahaya untuk Marko Simic, Sudirman Puji Striker Muda Persija


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.