Salto Carlos Fortes Bikin Persija Gigit Jari, Arema FC Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 5 Februari 2022 | 22:42 WIB
Striker Arema FC, Carlos Fortes melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta.
Striker Arema FC, Carlos Fortes melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta.

BOLANAS.COM - Arema FC ditahan imbang oleh Persija Jakarta di pekan ke-23 Liga 1 2021-2022 pada Sabtu (5/2/2022). 

Persija Jakarta harus puas berbagi poin satu dengan Arema FC.

Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Persija Jakarta ditahan imbang 1-1.

Gol Persija Jakarta dicetak oleh Marko Simic pada menit ke-39.

Sementara itu, gol balasan Arema FC diciptakan oleh Carlos Fortes (56').

Baca Juga: Wonderkid Timnas Bikin Bek Lawan Guling-guling, Madura United Ditahan Imbang Persela

Tempo cepat ditampilkan oleh kedua tim sejak awal pertandingan.

Arema FC mendapat peluang pertama lewat tendangan jarak jauh yang dilepaskan oleh Sandi Sute.

Carlos Fortes menjadi momok untuk lini pertahanan Persija Jakarta di laga ini.

Pada menit ke-29 Carlos Fortes nyaris mencetak gol jika saja tendangannya tak mengenai kaki Adixi Levinzio.

Terlalu asyik menyerang, Arema FC justru kecolongan pada menit ke-39 lewat gol dari Marko Simic.

Memanfaatkan kemelut di kotak penalti Arema FC, tendangan melengkung Simic berhasil merobek gawang Teguh Amiruddin.

Carlos Fortes nyaris menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama.

Sayangnya, tendangan bebas striker asal Portugal itu masih mebentur tiang gawang.

Baca Juga: PT LIB Tak Konsisten, Laga Madura United Vs Persela Tetap Jalan Meski Langgar Regulasi

Keunggulan tim Macan Kemayoran pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Arema FC semakin menaikkan intensitas serangan.

Kerugian untuk Persija datang pada menit ke-54 setelah Syahrian Abimanyu tak bisa melanjutkan pertandingan karena cedera.

Posisi SyahrianAbimanyu pun langsung digantikan oleh Adrianus Purnomo.

Usaha Arema FC untuk menyamakan kedudukan akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-56.

Memanfaatkan umpan dari Alfarizie, Carlos Fortes melepaskan tendangan salto dengan kaki kirinya.

Kecolongan, Persija pun memutuskan untuk merapatkan lini pertahanan mereka.

Skor sama kuat 1-1 pun bertahan hingga akhir pertandingan.

Hasil imbang ini membuat Arema FC memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di Liga 1 menjadi 21 pertandingan. 

Berikut Daftar Susunan Pemain Persija vs Arema FC:

Persija Jakarta: 29-Adixi Lenzivio, Otavio Dutra, Ilham Rio Fahmi, Rangga Widiansyah, Tony Sucipto, Braif Fatari, Rohit Chand, Syahrian Abimanyu, Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, Marko Simic.

Cadangan: Yoewanto Stya Beny, Adrianus Dwiki Arya, Marco Motta, Ahmad Bustomi, Alfriyanto Nico Saputra, Dony Tri, M Rafli, Radzky Ginting, Raka Cahyana, Taufik Hidayat.

Arema FC: 23-Teguh Amiruddin; 5-Bagas Adi Nugroho, 87-Johan Alfarizie, 4-Sergio Silva, 13-Tito H, 14-Jayus,29-Sandi Sute, 8-Renshi Yamaguchi, 12-Rizky Dwi Febrianto, 9-Carlos Fortes, 41-Dendi Santoso,

Cadangan: 31-Andriyas Francisco, 33- Didik Arie, 15-Fabiano Beltrame, 6-Ikhfanul Alam, 18-M Faiz, 16-Ridwan Tawainela, 27-Dedik Setiawan, 78-Bramintio, 11-Feby Eka Putra, 7-Ryan Kurnia

Baca Juga: Shin Tae-yong Digeruduk Suporter Timnas Indonesia di Tengah Jalan, Ada Apa?


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.