Taklukkan Kiper Lawan Dalam Waktu 4 Menit, Pelatih FK Senica Puji Witan Sulaeman

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 2 Maret 2022 | 11:54 WIB
Witan Sulaeman saat melakoni debut untuk FK Senica dalam laga kontra Slovan Bratislava (12/2/2022).
BolaNas.com
Witan Sulaeman saat melakoni debut untuk FK Senica dalam laga kontra Slovan Bratislava (12/2/2022).

BOLANAS.COM - Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, berhasil mencetak gol debutnya di laga resmi bersama FK Senica pada Senin (1/3/2022).

Penampilan apik kembali ditunjukkan Witan sulaeman bersama FK Senica.

Witan Sulaeman kembali dipercaya tampil sebagai starter saat FK Senica berhadapan dengan Sk Sasova di babak 16 besar Piala Slovakia.

Pada pertandingan tersebut, pelatih FK Senica, Pavel Sustr, menempatkan Witan Sulaeman sebagai salah satu gelandang serang.

Sementara itu, Pavel Sustr memilih untuk menaruh Egy Maulana Vikri di bangku cadangan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Alasan 'Korbankan' Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret

Kepercayaan Pavel Sustr itu pun tak disia-siakan oleh Wita Sulaeman.

Laga baru berjalan empat menit, Witan Sulaeman berhasil membobol gawang SK Sasova.

Berawal dari umpan Milan Jurdik, Witan Sulaeman yang berdiri bebas berhasil menaklukkan kiper lawan yang sudah meninggalkan posnya.

Gol Witan Sulaeman itu pun seakan melecut semangat pemain FK Senica lainnya.


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : fksenica.eu
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.