Elkan Baggott Jatuh Bangun di Gawang Sendiri dan Hampir Nyekor, Ipswich U-23 Kalah dari Hull City

Najmul Ula - Rabu, 6 April 2022 | 14:13 WIB
Pemain Indonesia, Elkan Baggott saat menjadi kapten bagi tim Ipswich Town U-23.
WWW.ITFC.CO.UK
Pemain Indonesia, Elkan Baggott saat menjadi kapten bagi tim Ipswich Town U-23.

Selepas jeda, Ipswich Town bisa menguasai pertandingan, terbukti dengan peluang emas yang dimiliki Elkan.

Bek timnas Indonesia itu memanfaatkan postur jangkungnya untuk menanduk bola, sayangnya dapat dipeluk kiper Hull City.

Kerja keras Elkan di dua ujung gawang tak membuahkan hasil, dengan hasil akhir 0-1 untuk kemenangan tim tamu.

Elkan Baggott saat menjadi kapten Ipswich Town U-23 dalam laga kontra Watford U-23, Senin (21/2/2022).
BolaNas.com
Elkan Baggott saat menjadi kapten Ipswich Town U-23 dalam laga kontra Watford U-23, Senin (21/2/2022).

Laga semalam adalah "penampakan" pertama Elkan bersama tim U-23 setelah dilibatkan dalam beberapa laga tim senior asuhan Kieran McKenna.

Kieran McKenna tercatat memasukkan Elkan dalam daftar pemain cadangan di ajang League One melawan Oxford United (19/3/2022) dan Plymouth Argyle (26/3/2022).

McKenna yang sebelumnya bekerja sebagai asisten Ralf Rangnick di Manchester United itu juga telah menyanjung kualitas Elkan.

"Dia berlatih dengan kami, bermain di seluruh laga tertutup atau dalam ruangan yang kami lakoni," ungkap McKenna (11/3/2022).

"Dia pemain yang sangat kami akui kemampuannya dan telah terlibat dalam grup dalam periode yang cukup lama," tandasnya.

Baca Juga: Sabah FC Lebih Hidup di Area Saddil Ramdani, Curi Kemenangan dari Pelatih yang Khianati Borneo FC


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : eadt.co.uk,ITFC.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.