Timnas Indonesia U-19 Ikut Turnamen Toulon, Jebolan Garuda Select 4 Akhirnya Bisa Gabung Garuda Muda?

Najmul Ula - Jumat, 15 April 2022 | 20:53 WIB
Wonderkid PSS Sleman, Hokky Caraka, terpilih sebagai man of the match pada laga Garuda Select III kontra QPR U-18 di Inggris.
PROGRAMGARUDASELECT.COM
Wonderkid PSS Sleman, Hokky Caraka, terpilih sebagai man of the match pada laga Garuda Select III kontra QPR U-18 di Inggris.

BOLANAS.COM - Pemain Garuda Select pilihan Shin Tae-yong tak perlu pulang ke Indonesia, bisa gabung timnas Indonesia U-19 di turnamen Toulon di Perancis.

Para jebolan Garuda Select jilid empat bisa langsung mencicipi debut di timnas Indonesia U-19 selepas berguru di Inggris bulan depan.

Hal tersebut bisa dimungkinkan setelah timnas Indonesia U-19 dikonfirmasi bakal berpartisipasi di turnamen Toulon, Perancis.

Jadwal Garuda Select tiap musimnya selalu berakhir pada Mei, sedangkan turnamen Toulon edisi 2022 akan dimulai pada 30 Mei.

Baca Juga: Terungkap Tingkah Indisipliner Ramai Rumakiek: Tak Mau Tes Medis Meski Mengaku Sakit dan Tidak Kirim Paspor

Selama ini, para pemain Garuda Select selalu berhalangan saat terpanggil pemusatan latihan timnas Indonesia U-19 akibat problem geografis.

Sebagai contoh, terdapat empat pemain Garuda Select yang masuk dalam daftar panggil Shin Tae-yong pada Maret-April ini.

Empat pemain tersebut meliputi bek Ibnul Mubarak, gelandang Resa Aditya, dan duet penyerang Hokky Caraka serta Faiz Maulana.

Ibnul, Resa, Hokky, dan Faiz seharusnya menjalani pemusatan latihan bersama Garuda Muda di Korea Selatan.

Baca Juga: Termasuk Lawan Klub Raksasa K-League, Berikut Jadwal Uji Coba Timnas U-23 Indonesia di Korea Selatan

Namun, mereka sedang mengikuti program Garuda Select yang bertanding melawan klub-klub Inggris, sehingga tak mungkin terbang ke belahan dunia lain.

Bulan depan, empat pemain itu bisa menyambut skuat timnas Indonesia U-19 di Perancis usai merampungkan musim Garuda Select.

Para pemain itu bisa menularkan pengalaman merumput di level tinggi, mengingat mereka terasah berduel melawan akademi klub top Inggris.

Sosok seperti Hokky Caraka dan Faiz Maulana juga bisa memberi pengaruh besar, lantaran dua pemain itu sedang menggila dengan koleksi 14 dan 7 gol pada musim ini.

Dua striker tajam itu bisa menjadi solusi seretnya timnas Indonesia U-19, yang cuma mencetak 12 gol dalam sembilan pertandingan di Korea Selatan. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)

Adapun skuat timnas Indonesia U-19 pulang ke Tanah Air (dari Korea) pada Jumat (15/4/2022) hari ini, dan segera berkumpul lagi.

"Besok kita (hari ini -Red) (timnas U-19) akan ke Kota Seoul, dan lusa akan kembali ke Jakarta," tutur Shin Tae-yong (13/4/2022).

"Setelah itu ada agenda di tanggal 29 Mei 2022 ada Turnamen Toulon akan kita ikuti nanti," tandasnya.

Baca Juga: Elkan Baggott 'Dikerangkeng' Ipswich, Shin Tae-yong Putuskan Satu Bek Timnas Indonesia U-19 Jangan Pulang Dulu

Di Turnamen Toulon, pihak panitia telah mengkonfirmasi kehadiran Garuda Muda setelah terakhir kali berpartisipasi pada 2017.

Pada edisi 2022, Indonesia tergabung di Grup B bersama Venezuela, Ghana, dan Meksiko.

Tiga laga melawan negara-negara elite tersebut akan digelar pada 29 Mei, 2 Juni, dan 5 Juni mendatang.

Baca Juga: Persib Gagal Amankan Mohammed Rashid, Maung Bandung Kehilangan Top Scorer dari Lini Tengah


Editor : Najmul Ula
Sumber : PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.