Saddil Ramdani Sumbang 2 Assist, Ong Kim Swee Tak Mengira Skuat Sabah FC Tetap Gesit Meski Diperas 120 Menit

Najmul Ula - Kamis, 19 Mei 2022 | 15:01 WIB
Saddil Ramdani membukukan 2 assist dalam kemenangan Sabah FC atas Penang FC dengan skor 4-2 dalam lanjutan Liga Super Malaysia di Stadion Bandar Raya, Selasa (17/5/2022) malam WIB.
YOUTUBE UNIFI
Saddil Ramdani membukukan 2 assist dalam kemenangan Sabah FC atas Penang FC dengan skor 4-2 dalam lanjutan Liga Super Malaysia di Stadion Bandar Raya, Selasa (17/5/2022) malam WIB.

BOLANAS.COM - Ong Kim Swee menyanjung ketahanan pemain Sabah FC yang lelah, Saddil Ramdani menyumbang dua assist dan satu gol dalam dua laga terakhir.

Saddil Ramdani mengantongi pujian dari Ong Kim Swee berkat kontribusi positif dalam dua laga terakhir Sabah FC.

Saddil Ramdani memang meninggalkan timnas Indonesia U-23 dari SEA Games 2021 untuk membela Sabah FC di ajang domestik.

Tak sia-sia, Saddil Ramdani menorehkan satu gol ke gawang Kelantan United dan dua assist saat mengatasi Penang FC.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Filipina - Tanpa Asnawi, Shin Tae-yong Pede Atasi Gajang Perang

Saat melawan Kelantan United di ajang Piala FA Malaysia, Saddil masuk sebagai pemain pengganti untuk mencetak gol kemenangan pada masa extra time.

Pada menit ke-111, winger asal Sulawesi Tenggara itu melepas tembakan roket untuk memberi kemenangan 2-1 bagi Sabah FC.

Hanya empat hari berselang, Sabah FC harus meladeni Penang FC pada lanjutan Liga Super Malaysia 2022.

Pada laga tersebut, Saddil tampil sejak awal dan berhasil memberi kontribusi lebih besar untuk kemenangan timnya.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Thailand - Shin Tae-yong Dihantui Rekor Buruk


Editor : Najmul Ula
Sumber : vocketfc.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.