Marselino Ferdinan Senasib Seperti Pedri, Dipaksa Tak Liburan Akibat Terus Dipakai Timnas dan Berujung Cedera

Najmul Ula - Kamis, 7 Juli 2022 | 14:36 WIB
Marselino Ferdinan mengalami cedera pada laga timnas Indonesia U-19 vs Thailand, Rabu (6/7/2022).
BolaNas.com
Marselino Ferdinan mengalami cedera pada laga timnas Indonesia U-19 vs Thailand, Rabu (6/7/2022).

BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan mengalami cedera saat Indonesia ditahan Thailand, Pedri mengalami masalah serupa pada musim 2020/21.

Marselino Ferdinan sedang menjalani musim berat seperti yang dialami Pedri pada musim pertama bersama Barcelona.

Marselino Ferdinan dihantam cedera pada laga timnas Indonesia U-19 kontra Thailand di Piala AFF U-19 2022, Rabu (6/7/2022).

Wonderkid Persebaya Surabaya itu memegangi paha bagian belakang, titik di mana otot hamstring berada.

Baca Juga: Singgung Jadwal Main Bali United, Pelatih Persib Layangkan Protes Kepada PT LIB

Cedera parah itu dicurigai muncul akibat kelelahan, mengingat Marselino Ferdinan belum mendapat libur sejak memulai Liga 1 musim lalu.

Marselino memang langsung menjadi sensasi pada musim pertama berkarier profesional bersama Persebaya Surabaya.

Setelah melakoni 23 laga di Liga 1 2021/22, Marselino tak mendapat libur off season seperti pemain lainnya.

Alih-alih, pemain berusia 17 tahun itu harus mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan pada Maret-April.

Baca Juga: Tak Puas dengan Penampilan Top Scorer Garuda Select, Shin Tae-yong: Tolong Carikan Saya Striker Bagus

Selepas agenda itu tuntas, Marselino tak juga pulang dan disertakan dalam training camp timnas Indonesia U-23.

Pada bulan Mei, Marselino tampil di SEA Games 2021, kemudian disusul cameo bersama timnas senior di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sesudah meloloskan Garuda ke Piala Asia, Marselino lagi-lagi mendapat tugas memimpin lini tengah timnas U-19 di Piala AFF U-19 2022.

Marselino terancam tak mendapat libur, yang mana sangat penting bagi batas fisik pemain, lantaran Liga 1 2022/23 bakal bergulir pada 23 Juli.

Shin Tae-yong pun telah memberi indikasi buruk perihal keadaan Marselino usai dihantam cedera malam tadi.

Bocah ajaib Barcelona, Pedri, mendapatkan cedera serius saat El Barca disingkirkan Eintracht Frankurt dari Liga Europa 2021-2022.
TWITTER.COM/FOOTBALLESPANA_
Bocah ajaib Barcelona, Pedri, mendapatkan cedera serius saat El Barca disingkirkan Eintracht Frankurt dari Liga Europa 2021-2022.

"Saya punya perasaan tidak baik untuk Marselino sehingga saya tarik keluar," tutur Shin (6/7/2022).

"Besok harus ke rumah sakit untuk mengetahui kondisinya seperti apa," tandasnya.

Situasi Marselino di atas sama persis dengan apa yang menimpa Pedri bersama Barcelona dan timnas Spanyol.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Piala AFF U-19 2022 - Ditahan Imbang Thailand, Timnas U-19 Indonesia Turun dari 3 Besar

Pedri melakoni 56 laga bersama Barcelona pada musim 2020/21, lantas tak diberi libur pramusim oleh timnas Spanyol.

Wonderkid yang musim itu berusia 17 tahun itu tampil bersama timnas Spanyol senior di Euro 2020, lalu bermain di timnas Spanyol U-23 di Olimpiade 2020.

Saat semua agenda itu tuntas, musim 2021/22 sudah dimulai dan Barcelona langsung memainkannya.

Alhasil, Pedri menjalani musim berikutnya (musim lalu) dengan rentan cedera, berupa dua kali cedera hamstring.

"Pedri diharuskan absen hingga akhir musim, setelah terungkap ia mengalami robek hamstring," demikian laporan As pada April (15/4/2022).

"(Dia) baru kembali dari cedera tiga bulan pada Januari, yang juga disebabkan masalah hamstring."

Pada musim lalu, penampilan Pedri anjlok drastis hingga cuma 21 laga di seluruh ajang bareng Barcelona.

Merujuk situasi Pedri tersebut, PSSI dan Persebaya Surabaya seharusnya bersepakat memberi libur tahunan kepada Marselino Ferdinan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Akui Marselino 'Gendong' Indonesia, Thailand Berbalik Kuasai Laga Gara-gara Dia Cedera Hamstring


Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com,As
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.