Respon Striker Timnas U-19 Indonesia usai Shin Tae-yong Berniat Mencari Penyerang Baru

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 9 Juli 2022 | 13:00 WIB
Selebrasi pemain timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim Siddiq, setelah penaltinya sukses membuka skor dalam laga melawan Filipina di Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Selebrasi pemain timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim Siddiq, setelah penaltinya sukses membuka skor dalam laga melawan Filipina di Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Pernyataan Shin Tae-yong ini rupanya juga sudah didengar oleh para pemain.

Keinginan Shin Tae-yong itu pun langsung membuat striker timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim "kebakaran jenggot"

"Iya saya sudah dengar pernyataan coach Shin," ungkap Rabbani Tasnim, Jumat (8/7/2022).

Rabbani Tasnim pun langsung membuktikan diri saat timnas U-19 Indonesia berhadapan dengan Filipina.

Dua pemain timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim Siddiq dan Subhan Fajri, merayakan gol pembuka skor dalam laga melawan Filipina di Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dua pemain timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim Siddiq dan Subhan Fajri, merayakan gol pembuka skor dalam laga melawan Filipina di Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Baca Juga: Kritik Jadwal Piala AFF U-19 2022, Shin Tae-yong: Pemain Timnas U-19 Indonesia Menderita

Pada laga ini Rabbani Tasnim mencetak berhasil hattrick.

Striker Borneo FC mengatakan pernyataan Shin Tae-yong itu membuat dirinya semakin termotivasi.

"Bagi saya itu menjadi motivasi untuk bekerja keras dan meningkatkan kualitas," ujar Rabbani.

"Teman-teman lainnya juga seperti itu," sambungnya.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.