Link Live Streaming Bali United Vs Persija Jakarta - Teco Pertaruhkan Harga Diri, Doll Ingin Ngetes Sang Juara

Najmul Ula - Sabtu, 23 Juli 2022 | 19:00 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kanan), sedang berkomunikasi dengan pemainnya bernama Michael Krmencik (kiri) di Lapangan Nirwana, Sawangan, Jawa Barat , 7 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kanan), sedang berkomunikasi dengan pemainnya bernama Michael Krmencik (kiri) di Lapangan Nirwana, Sawangan, Jawa Barat , 7 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Teco mempertaruhkan tim uzur Bali United, Thomas Doll ingin menguji skuat segar Persija Jakarta melawan juara bertahan Liga 1.

Laga akbar akan langsung tersaji di laga pembuka Liga 1 2022/23, yakni bentrok Bali United melawan Persija Jakarta.

Bali United akan meladeni Persija Jakarta pada pekan pertama Liga 1 2022/23 di Stadion Wayan Dipta, Sabtu (23/7/2022).

Bali United berstatus sebagai juara bertahan dua musim beruntun Liga 1, sedangkan Persija Jakarta membangun skuat mengerikan di bawah Thomas Doll.

Baca Juga: Ronaldo Kwateh-nya Timnas Putri, Produk Jerman Claudia Scheunemann Tunjukkan Kelasnya di Piala AFF Wanita U-18 2022

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengaku mewaspadai mantan timnya yang bergerak lincah di bursa transfer.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu juga menatap duel taktis melawan nama besar dari Eropa, Thomas Doll.

"Saya tahu dia (Doll) dari pengalamannya melatih beberapa tim besar," ucap Teco sebelum laga (22/7/2022).

"Saya sudah pernah kerja dua tahun di Jakarta, saya senang bisa pernah menjadi bagian dari mereka."

Baca Juga: Baru Kali Ini PSSI & PT LIB Becus Menyusun Jadwal Liga 1, Dua Insan Bali United Girang Bukan Kepalang

"Saat ini saya punya kontrak dengan Bali United, saya bekerja bersama Bali United dan besok saya harus menang dalam pertandingan," tandasnya.

Teco mempertaruhkan harga diri sebagai pelatih yang tak banyak merombak timnya sehingga menjadi tim dengan rataan tertua di Liga 1.

Mengingat tagar #TecoOut sudah bergema, ada baiknya Teco membuat timnya untuk memulai Liga 1 dengan kemenangan.

Di sisi seberang, Thomas Doll kagum dengan konsistensi Bali United yang bisa menjuarai Liga 1 secara beruntun.

Doll mengungkit kondisi Persija yang musim lalu berjarak sangat jauh dari sang juara.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 24 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 24 September 2021.

"Respek ke Bali United karena berhasil jadi juara Liga 1 musim lalu dengan selisih 30 poin dari Persija," ujar Doll.

"Saya ingin memulai langkah demi langkah bisa beranjak ke tim yang seperti Bali United (konsisten dan juara)," imbuhnya.

Untuk merealisasikan misi itu, Doll dimanjakan manajemen Persija dengan merekrut empat pemain asing pilihan.

Baca Juga: Kata Thomas Doll soal Rekor Buruk Persija saat Jumpa Bali United di Liga 1

Empat pemain asing tersebut meliputi Ondrej Kudela, Hanno Behrens, Michael Krmencik, dan Abdulla Yusuf Helal.

Berikut link live streaming Bali United Vs Persija Jakarta, Sabtu (23/7/2022) pukul 20.00 WIB. 

<<< Link Bali United vs Persija >>>

Baca Juga: Tak Ada Duet Tsubasa-Hyuga di Pekan Pembuka Liga 1, Fortes Belum Bisa Temani Marukawa di Lini Depan PSIS


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : vidio
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.