Hasil Liga 1 - Abdulla Yusuf Jadi Penyelamat, Persija Jakarta Bungkam Persita

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 24 Agustus 2022 | 22:12 WIB
Abdulla Yusuf melakukan selebrasi bersama sejumlah pemain Persija Jakarta seusai ia mencetak gol dalam laga pekan kelima Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 24 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Abdulla Yusuf melakukan selebrasi bersama sejumlah pemain Persija Jakarta seusai ia mencetak gol dalam laga pekan kelima Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 24 Agustus 2022.

BOLANAS.COM - Persija Jakarta sukses mengalahkan Persita Tangerang pada pekan keenam Liga 1 2022-2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (24/8/2022).

Persija Jakarta berhasil memetik kemenangan atas Persita Tangerang dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal Persija Jakarta dicetak oleh Abdulla Yusuf Helal pada menit ke-90.

Tempo tinggi mewarnai awal-awal pertandingan ini.

Baik Persija Jakarta maupun Persita Tangerang tampil dengan intensitas serangan yang tinggi.

Baca Juga: Final Piala AFC 2022 Zona ASEAN - Telat Panas, PSM Makassar Tumbang Lawan Kuala Lumpur City

Mengandalkan Ramiro Fergonzi dan Ezequel Vidal di lini depan, Persita sempat beberapa kali merepotkan lini pertahanan Persija.

Namun, beruntung Persija memiliki Andritany Ardhiyasa di bawah mistar gawang mereka.

Sejumlah peluang emas Persita mampu digagalkan oleh Andritany Ardhiyasa.

Pada menit ke-25 Michael Krmencik hampir membawa Persija unggul andai sundulannya tak melebar.

Michael Krmencik kembali mengancam gawang Persita pada menit ke-36.

Berawal dari tusukan di sisi kanan, Riko Simanjuntak mengirimkan umpan kepada Michael Krmencik.

Kali ini sontekan Krmencik masih melebar dari gawang Persita.

Skor imbang tanpa gol bertahan hingga jeda babak pertama.

Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik (kiri), sedang mengoper bola dalam laga pekan kelima Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 24 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik (kiri), sedang mengoper bola dalam laga pekan kelima Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 24 Agustus 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming PSM Makassar Vs Kuala Lumpur City, Final Piala AFC 2022 Zona ASEAN

Memasuki babak kedua Pendeka Cisadane mencoba tampil lebih menekan.

Fahreza Sudin melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.

Namun, lagi-lagi Andritany berhasil mengamankan gawang Persija.

Petaka untuk Persita datang di penghujung laga saat wasit menunjuk titk putih.

Pelanggran Nelson Alom terhadap Alfriyanto Nico berujung hadiah penalti untuk Persija.

Abdulla Yusuf Hellal yang maju sebagai algojo menjalankan tugasnya dengan baik.

Keunggulan untk Persija bertahan hingga akhir pertandingan.

Susunan pemain Persija Jakarta vs Persita Tangerang:

Persija Jakarta: 26-Andritany Ardhiyasa; 8-Syahrian Abimanyu, 9-Abdulla Yusuf Helal, 11-Firza Andika, 17-Ondrej Kudela, 19-Hanif Sjahbandi, 23-Hansamu Yama, 25-Riko Simanjuntak, 27-Michael Krmencik, 41-Muhammad Ferarri, 80-Braif Fatari.

Cadangan: 88-Cahya Supriadi, 2-Rio Fahmi, 6-Tony Sucipto, 21-Alfiyanto Nico, 24-Resky Fandi, 57-Ginanjar Wahyu, 58-Frenky Missa, 89-Taufik Hidayat, 98-Ricky Cawor.

Pelatih: Thomas Doll

Persita Tangerang: 81-Dhika Bayangkara; 2-Agustin, 9-Ramiro Fergonzi, 10-Ezequel Vidal, 11-M Toha, 31-Arif Setiawan, 33-Sin Bae-yeong, 50-Yohanes Kandaimu, 77-Ghozali Siregar, 88-Fahreza Sudin, 95-Heri Susanto.

Cadangan: 30-Rizky Darmawan, 6-Elisa Basna, 8-Osas Saha, 12-Imam Zakiri, 17-Paulo Sitanggang, 22-Abu Rizal, 25-Moch Irvan, 28-Israel Waniau, 55-M Rifqi, 90-Nelson Alom.

Pelatih: Alfredo Vera.

Baca Juga: Sering Loyo di Babak Kedua, Thomas Doll Minta Pemain Persija Bermain Lebih Cerdas


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.