Hubungan Memanas Pemain Naturalisasi Malaysia, Liridon Krasniqi Kutip Perkataan Oezil Saat Dibuang dari Timnas Jerman

Najmul Ula - Selasa, 27 September 2022 | 17:12 WIB
Pemain naturalisasi timnas Malaysia, Liridon Krasniqi.
MELAKAUNITED.MY
Pemain naturalisasi timnas Malaysia, Liridon Krasniqi.

BOLANAS.COM - Liridon Krasniqi gerah dengan kritikan suporter timnas Malaysia, Harimau Malaya kalah dari Tajikistan di final King's Cup 2022.

Liridon Krasniqi menciptakan situasi panas antara pemain naturalisasi dengan suporter timnas Malaysia dengan sebuah unggahan di media sosial.

Liridon Krasniqi merupakan pemain naturalisasi timnas Malaysia yang berasal dari Kosovo, dan belakangan tersingkir dari skuat pilihan Kim Pan-gon.

Komentar pedas Liridon Krasniqi terkait suporter muncul setelah timnas Malaysia takluk melalui adu penalti dari Tajikistan di final King's Cup 2022, Minggu (25/9/2022).

Baca Juga: Egy Ternyata Flop Usai Cedera di Klub, Performa Pratama Arhan Terjaga Meski Tak Pernah Main di Tokyo Verdy

Pada laga itu, Malaysia gagal mengulangi performa apik saat mengalahkan Thailand pada laga semifinal.

Melawan Tajikistan, Malaysia gagal menciptakan gol pada waktu normal, lalu kandas di babak adu penalti dengan skor 0-3.

Pemain naturalisasi Mohamadou Sumareh menjadi sasaran kritik publik Malaysia, mengingat pemain asal Gambia itu membuang sejumlah peluang emas dan hampir dikartu merah.

Liridon Krasniqi yang kini bermain di Khon Kaen United rupanya bersimpati dengan apa yang menimpa sejawatnya itu.

Baca Juga: Rasakan Kekalahan di Bandung, Pelatih Curacao Samakan Indonesia dengan Tim Terlemah Negara Conmebol


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : vocketfc.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.