Tak Disukai Pelatih Baru, Egy Maulana Vikri Datang ke Piala AFF Cuma Berbekal Main 7 Menit di Liga Slovakia

Najmul Ula - Senin, 28 November 2022 | 14:21 WIB
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri hanya mencatatkan dua menit bermain saat FC Vion Zlate Moravce menang 4-0 atas MSK Zilina dalam laga pekan ke-16 Liga Slovakia, Jumat (28/10/2022).
YOUTUBE.COM/UPDATE BOLA
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri hanya mencatatkan dua menit bermain saat FC Vion Zlate Moravce menang 4-0 atas MSK Zilina dalam laga pekan ke-16 Liga Slovakia, Jumat (28/10/2022).

BOLANAS.COM - Menit bermain Egy Maulana Vikri seret sejak kedatangan pelatih baru di klubnya, datang ke Piala AFF 202 hanya dengan modal tujuh menit main.

Egy Maulana Vikri tak berada dalam kondisi terbaik jelang bergabung timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

Egy Maulana Vikri terbilang gagal memenuhi ekspektasi saat tiba di Zlate Moravce, dan kini kesulitan mendapat menit tampil.

Teranyar, Egy Maulana Vikri hanya menjadi pemain pengganti di ujung laga Zlate Moravce kontra Ruzomberok, Minggu (28/11/2022).

Baca Juga: Tanpa Elkan Baggott di Fase Grup Piala AFF, Begini Line Up Darurat Timnas Indonesia yang Bisa Dicoba STY

Pada laga semalam, Zlate Moravce tengah tertinggal 1-2 dari tuan rumah Ruzomberok saat pelatih Ivan Galad memasukkan Egy.

Dalam menit main yang sedikit itu, Egy dipasang di posisi bek sayap kiri, sesuatu yang asing bagi eks wonderkid Indonesia.

Egy terlihat jarang mendapatkan bola, meski gol penyama kedudukan Zlate Moravce terjadi saat ia di lapangan.

Sebuah tendangan spektakuler Adam Brenkus pada masa injury time membuat Zlate Moravce mengakhiri jeda musim dingin dengan mencuri satu poin.

Baca Juga: Berguru ke Klub Terbaik Malaysia Tak Ada Efeknya, Rasiman Jelaskan Mengapa Persis Dibantai Persebaya


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.