Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia, Pelatih Gillingham FC Isyaratkan Elkan Baggott akan Absen di Piala AFF 2022

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 15 Desember 2022 | 14:51 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, nampak sumringah berpose dengan para suporter di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, nampak sumringah berpose dengan para suporter di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih Gillingham FC, Neil Harris, mengisyaratkan Elkan Baggott tidak akan bergabung dengan timnas Indonesia saat Piala AFF 2022.

Jelang Piala AFF 2022, timnas Indonesia mendapat kabar buruk.

Elkan Baggott kemungkinan besar akan absen dari Piala AFF 2022.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih Gillingham FC, Neil Harris.

Seperti diketahui, Elkan Baggott masuk dalam daftar 28 pemain yang dipanggil oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga: Level Shin Tae-yong Memang Beda, Jordi Amat Akui Latihan di Timnas Indonesia Berat

Namun, Elkan Baggott dihadapkan pada situasi dimana jadwal Gillingham FC dan Piala AFF 2022 bentrok.

Shin Tae-yong sendiri sempat terbang langsung untuk berdiskusi dengan Gillingham FC dan Ipswich Town agar mau melepas Elkan Baggott.

Pada awalnya Elkan Baggott akan dilepas Gillingham FC jika timnas Indonesia lolos ke babak semifinal Piala AFF 2022.

Akan tetapi, rencana tersebut tampaknya tidak akan terlaksana.

Neil Harris mengatakan bahwa Elkan Baggott memilih untuk tetap tinggal bersama Gillingham FC.

"Saya akan selalu mendukung pemain saya dengan apa yang ingin mereka lakukan."

"Elkan membuat keputusan bahwa dia ingin bertahan, dia didukung dengan baik oleh Ipswich dan didukung oleh kami," kata Neil Harris dikutip dari Kent Online, Kamis (15/12/2022).

Neil Harris sendiri membantah apabila disebut menghalangi Elkan Baggott memperkuat timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

Baca Juga: Satu Poin Harus Dibayar Mahal, Persib Kehilangan Zalnando usai Alami Cedera Horor Lawan Dewa United

Juru taktik berusia 45 tahun itu bahkan mengaku akan mendukung penuh jika Elkan ingin gabung timnas Indonesia.

"Jika Elkan ingin pergi, saya dan orang-orang di Ipswich Town akan mendukungnya dan memahami itu juga," ujarnya.

"Tetapi Elkan membuat keputusan sendiri."

"Adalah hal istimewa diapnggil oleh negara Anda, tapi dia (Elkan) merasa yang terbaik baginya untuk bertahan dan bermain sebanyak mungkin di level ini," imbuhnya.

Gillingham FC memang dihadapkan dengan jadwal padat di periode akhir tahun ini.

Selain League Two, Gillingham FC juga akan berhadapan dengan Wolverhampton dalam ajang Carabao Cup pada Rabu (21/12/2022).

Gillinggham FC juga akan berhadapan dengan Leicester City di ajang FA Cup pada 7 Januari 2023.

Baca Juga: Laga Kandang Timnas Indonesia Terancam Tanpa Penonton, Shin Tae-yong Kirim Pesan Khusus untuk Kepolisian


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : kentonline.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.