Piala AFF 2022 - Persaingan Malaysia-Vietnam di Grup B Memanas, Kim Pan-gon Kirim Psywar ke Park Hang-seo

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 25 Desember 2022 | 17:45 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon (kanan) dan Safawi Rasid (kiri)
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon (kanan) dan Safawi Rasid (kiri)

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon, mengaku sudah menyiapkan rencana khusus untuk mengalahkan Vietnam di Piala AFF 2022.

Persaingan di Grup B Piala AFF 2022 mulai memanas.

Malaysia dan Vietnam saling menempel di klasemen sementara Grup B.

Saat ini posisi puncak klasemen sendiri masih dipegang oleh timnas Malaysia.

Timnas Malaysia sukses mengoleksi enam poin dari dua kemenangan.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Jadwal Padat, Shin Tae-yong Isyaratkan Rotasi Pemain saat Jumpa Brunei Darussalam

Terbaru, timnas Malaysia baru saja menggilas Laos lima gol tanpa balas pada Sabtu (24/12/2022) lalu.

Sementara itu, Vietnam tertahan di peringkat kedua dengan koleksi tiga poin.

Sebagai informasi, Vietnam sejauh ini baru memainkan satu pertandingan.

Di pertandingan selanjutnya, Vietnam dijadwalkan akan menghadapi Malaysia.

Pertandingan ini rencananya akan berlangsung di markas Vietnam pada Selasa (27/12/2022).

Jelang laga tersebut, Malaysia sejatinya dalam posisi yang kurang bagus.

Pasalnya, Harimau Malaya punya waktu istirahat yang lebih sedikit ketimbang pasukan Park Hang-seo.

Meski begitu, Kim Pan-gon tetap optimis timnya bisa meraih kemenangan.

Skuad timnas Malaysia merayakan kemenangan atas Laos pada matchday kedua Grup B Piala AFF 2022.
FAM.ORG
Skuad timnas Malaysia merayakan kemenangan atas Laos pada matchday kedua Grup B Piala AFF 2022.

Baca Juga: Dulu Tak Kesampaian, Luis Milla Berharap Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022

Kim Pan-gon bahkan mengirim sinyal bahaya untuk Park Hang-seo.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku sudah punya rencana untuk bisa meredam Vietnam.

"Kami punya rencana untuk mengalahkan mereka," kata Kim Pan-gon dikutip dari Soha.vn.

Kim Pan-gon sendiri tampak puas dengan performa pemainnya sejauh ini.

Menurut Kim Pan-gon, Safawi Rasid dkk sudah membuktikan kemampuan terbaik mereka di atas lapangan.

"Saya senang melihat penampilan para siswa," tutur Kim Pan-gon.

"Mereka tampil bagus, membuktikan kemampuannya, tapi saya yakin Malaysia bisa mencetak lebih banyak gol.

"Tim Malaysia bekerja sangat keras di babak pertama, dalam konteks Laos bermain kohesif dan tidak memberi kami banyak ruang untuk mencetak gol."

"Di babak pertama, saya mendorong para pemain untuk lebih menunjukkan dan mengeksplorasi potensi mereka," imbuhnya.

Jika berhasil memenangkan laga melawan Vietnam, peluang Malaysia untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF 2022 akan semakin terbuka lebar.

Baca Juga: Liga 1 - PSM Makassar Jadi Juara Paruh Musim, Persib Tak Terkalahkan Bersama Luis Milla


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Soha.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.