Profil Wasit yang 'Bantu' Indonesia Tekuk Brunei di Piala AFF 2022, Tebus Kontroversi di Semifinal Tahun Lalu

Nungki Nugroho - Senin, 26 Desember 2022 | 18:40 WIB
Wasit Kim Hee-gon saat mencatat nama Egy Maulana Vikri sebagai pencetak gol di laga timnas Indonesia kontra Brunei Darussalam di Piala AFF 2022.
PSSI.ORG
Wasit Kim Hee-gon saat mencatat nama Egy Maulana Vikri sebagai pencetak gol di laga timnas Indonesia kontra Brunei Darussalam di Piala AFF 2022.

BOLANAS.COM - Bantu timnas Indonesia tekuk Brunei Darussalam di Piala AFF 2022, wasit Kim Hee-gon menebus kontroversinya ketika pimpin tim Garuda di semifinal Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia begitu terbantu dengan kepemimpinan wasit Kim Hee-gon pada fase grup Piala AFF 2022.

Kim Hee-gon menunjukkan ketegasannya pada laga timnas Indonesia Vs Brunei Darussalam di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022).

Tak seperti ketika memimpin laga timnas Indonesia kontra Singapura pada semifinal Piala AFF 2020.

Baca Juga: Babak I Brunei Vs Indonesia - Garuda Telat Panas, Butuh Kartu Merah dan Gol Beruntung untuk Unggul 2 Gol

Kim Hee-gon dinilai mengeluarkan beberapa keputusan kontroversi ketika memimpin laga Indonesia melawan Singapura pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Salah satunya ketika Ricky Kambuaya dijatuhkan pemain bertahan Singapura di kotak terlarang pada menit ke-77.

Namun, Kim Hee-gon tidak memberi hadiah penalti untuk Indonesia melainkan hanya tendangan bebas.

Hasilnya Indonesia hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan Singapura di Stadion Nasional, Singapura, 22 Desember 2021.

Sontak nama Kim Hee-gon kala itu ramai di media sosial akibat keputusannya tersebut.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.