Daftar 23 Pemain timnas Indonesia untuk Piala Asia U-20 2023: Tanpa Marselio Ferdinan, Pemain Persija Ada di Setiap Lini

Nungki Nugroho - Kamis, 23 Februari 2023 | 20:34 WIB
Selebrasi Marselino Ferdinan pada laga timnas U-20 Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
PSSI
Selebrasi Marselino Ferdinan pada laga timnas U-20 Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: No Marselino, No Problem! Shin Tae-yong Yakin Timnas U-20 Indonesia Tetap Punya Harapan di Piala Asia U-20

Di posisi kiper ada pelapis Andritany di Persija, Cahya Supriadi.

Kemudian di sektor pertahanan ada Muhammad Ferarri yang menjadi kapten utama timnas U-20.

Lini tengah ada nama Achmad Maulana Syarif yang tak tergantikan dalam tiga laga mini turnamen.

Sementara itu Frengky Missa, Alfriyanto Nico, dan Doni Tri bisa menempati posisi bek hingga winger.

Di pos penyerangan ada dua pemain yang juga menembus skuad utama timnas U-20 yakni Resa Aditya dan Ginanjar Wahyu.

Rombongan timnas U-20 akan berangkat ke Uzbekistan pada Jumat (24/2/2023).

Laga berat akan dijalani anak asuh Shin Tae-yong di Grup A melawan dua tim Arab, Irak dan Suriah, serta tuan rumah Uzbekistan.

Berikut 23 pemain timnas U-20 untuk Piala Asia U-20 2023.
1. Cahya Supriadi, Persija
2. Sulthan Zaky Pramana, PSM
3. Marcell Januar Putra, Persis
4. Muhammad Ferarri, Persija
5. Kakang Rudianto, Persib
6. Zanadin Fariz, Persis
7. Ferdiansyah, Persib
8. Arkhan Fikri, Arema
9. Hokky Caraka Brilliant, PSS
10. Ronaldo Joybera Junior, Bodrumspor FC
11. Resa Aditya Nugraha, Persija
12. Achmad Maulana Syarif, Persija
13. Dimas Juliono Pamungkas, Bhayangkara FC
14. Robi Darwis, Persib
15. Muhammad Dzaky Asraf, PSM
16. Doni Tri Saputra, Persija
17. Frengky Denaer Missa, Persija
18. Alfriyanto Nico Saputro, Persija
19. Rabbani Tasnim Siddiq, Borneo FC
20. Ginanjar Wahyu Ramadhani, Persija
21. Hugo Samir, Persis
22. Daffa Fasya Sumawijaya, Borneo FC
23. Aditya Arya Nugraha, Persebaya

Adapun nama-nama yang dicoret:
1. Frezy Al Hudaifi - Bhayangkara FC
2. Marselino Ferdinan - KMSK Deinze
3. Barnabas Sobor - Persija
4. Ahmad Raia Irvanza Arditian
5. Arkhan Kaka - Persis Solo
6. Erlangga Setyo Dwi Saputra - Persis Solo
7. Brandon Marsel Scheunemann - PSIS Semarang


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.