Klasemen Liga 1 - PSM Hanya Butuh Lima Laga Menuju Juara, Persib-Persija Terbirit-birit di Partai Tandang

Nungki Nugroho - Rabu, 1 Maret 2023 | 18:36 WIB
Skuad PSM Makassar merayakan gol yang dicetak Kenzo Nambu saat melawan PSIS Semarang pada pekan ke-16 Liga 1 2022-2023.
PSMMAKASSAR
Skuad PSM Makassar merayakan gol yang dicetak Kenzo Nambu saat melawan PSIS Semarang pada pekan ke-16 Liga 1 2022-2023.

BOLANAS.COM - PSM Makassar hanya butuh lima laga untuk merenggut gelar juara Liga 1 2022/2023 dibandingkan pesaingnya Persib Bandung dan Persija Jakarta.

PSM Makassar kembali menjauh dalam perebutan juara Liga 1 2022/2023.

Bermain di kandang, PSM mengalahkan Dewa United dengan skor 2-0 pada pekan ke-27 Liga 1 2022/2023.

Dua gol PSM dicetak oleh Wiljan Pluim (3') dan gol bunuh diri Ichsan Kurniawan (23').

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Irak - Ujian Pertama Garuda Nusantara di Piala Asia U-20 2023

Pada pekan yang sama, Persib Bandung dan Persija Jakarta yang menjalani laga tandang gagal meraih hasil positif.

Persib kalah di tangan Barito Putera dengan kedudukan akhir 1-2.

Sempat unggul via gol David da Silva (20'), sebelum dibalas gol Renan Alves dan Gustavo Tocantins di babak kedua.

Sedangkan Persija hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Madura United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Minggu (26/2/2023).

Baca Juga: Persija Paling Rugi di Fase Genting Liga 1, Tubuh Yusuf Helal-Hanno Behrens Ternyata Idap Penyakit Misterius


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.